Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Sabah FC, Ong Kim Swee, tegaskan dukungan suporter Persija Jakarta yang datang ke stadion tidak jadi masalah untuk timnya.
Seperti diketahui Persija Jakarta dan Sabah FC akan menggelar laga uji coba di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu (5/6/2022).
Pertandingan ini menjadi momentum kembali suporter Persija Jakarta ke stadion setelah berpisah selama kurang lebih dua tahun.
Sehingga, The Jakmania dipastikan akan datang dengan dukungan penuh untuk tim kebanggannya.
Baca Juga: Meski Raih Emas SEA Games, Shin Tae-yong Nilai Skenario Bertahan Tak Akan Majukan Vietnam
Pelatih Sabah FC, Ong Kim Swee, memahami jika Persija Jakarta akan didukung penuh oleh suporter mereka.
Apalagi, tim Macan Kemayoran memiliki basis suporter besar.
Hal ini menjadi keunggulan tim tuan rumah.
"Saya tahu persija memiliki banyak pendukung dan ini akan memberikan kelebihan pada pasukan Persija," kata Ong Kim Swee pada sesi jumpa pers jelang laga melawan Persija Jakarta.
Baca Juga: Reaksi Sabah FC Kehilangan Pemain Terbaiknya, Saddil Ramdani Jelang Lawan Persija
Ong menegaskan jika kondisi ini akan coba dimanfaatkan oleh timnya.
Menurutnya, pada laga besok menjadi ujian mental bagi anak asuhannya.
Namun, dia tidak khawatir karena beberapa pemain Sabah FC memiliki pengalaman yang banyak saat tampil di depan tekanan suporter lawan.
"Pada masa yang sama ini akan memberikan pengalaman yang cukup baik terutama pada pemain Sabah."
"Kita tahu pemain Sabah terdiri dari bekas pemain timnas Malaysia seperti Khairul Fahmi dan Baddrol Bakhtiar."
"Mereka memiliki pengalaman untuk main di hadapan pendukung lawan yang banyak," tambahnya.
Baca Juga: Sabah FC Haramkan Pemainnya Remehkan Persija yang Baru Saja Berlatih
Mantan pelatih timnas Malaysia ini berjanji akan menunjukan tim terbaiknya di depan suporter lawan.
Hal ini demi memberikan sajian pertandingan yang menarik di depan The Jakmania.
Dia berharap pertandingan ini sama-sama bermanfaat bagi kedua tim.
"Jadi saya percaya besok pertandingan akan menarik untuk dilihat oleh suporter."
"Saya berharap pada akhir pertandingan kedua tim mendapatkan manfaat dari apa yang kita lakukan dalam pertandingan besok," pungkasya.