Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Persebaya, Aji Santoso angkat bicara seusai permintaan klubnya untuk memindahkan venue pertandingan Turnamen Pramusim 2022 dari Bandung atau pindah grup ke luar Jawa.
Seperti diketahui, Persebaya Surabaya tergabung dalam grup C pada Turnamen Pramusim 2022.
Persebaya satu grup dengan Persib Bandung, Bali United dan Bhayangkara FC yang akan bermain di Bandung, Jawa Barat.
Namun karena sejumlah kekhawatiran, pihak Persebaya Surabaya sempat melayangkan permintaan ke PT LIB (Liga Indonesia Baru).
Permintaan tersebut adalah untuk memindahkan venue pertandingan ke Surabaya, atau memindahkan Persebaya ke grup lain yang bermain di luar Jawa.
Terbaru, pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso mengabarkan bahwa sempat ada wacana timnya akan dipindahkan ke grup B yang akan bermain di Samarinda.
"Kemarin sih saya mendapat informasi akan dipindah di Grup B, di Samarinda" Ucap Aji Santoso dilansir BolaSport.com dari Surya.co.id.
Namun berdasarkan informasi terkini, Persebaya Surabaya dipastikan masih tergabung di Grup C.
"Tetapi saya mendapat informasi dari manajer Persebaya (Yahya Alkatiri) masih di grup C" ungkapnya.
Lebih lanjut, pelatih asal Kabupaten Malang itu menyebutkan bahwa timnya tak gentar bermain di manapun dan lawan siapapun.
Baca Juga: Persija Tak Gentar Hadapi Sabah Meski Hanya Andalkan Satu Pemain Asing
"Saya sudah sampaikan main dimanapun Persebaya gak ada masalah," kata Aji.
"Justru saya di grup C ini seneng karena sebelum kompetisi kita sudah menghadapi lawan-lawan yang memang papan atas di sepakbola Indonesia.
Pada Turnamen Pramusim 2022, Aji Santoso tak pasang target tinggi untuk jadi juara.
"Paling tidak, saya berusaha maksimal untuk bisa lolos (grup)," kata Aji.
Target untuk lolos dari fase grup itu realistis melihat materi pemain Persebaya Surabaya saat ini.
Baca Juga: Satu Pemain Persija Jakarta Dapatkan Perhatian Khusus, Pelatih Sabah FC Beri Alasan
Mayoritas skuad Persebaya Surabaya musim ini didominasi oleh para pemain muda.
Perjalanan Persebaya Surabaya di Turnamen Pramusim 2022 bakal dimulai pada 11 Juni 2022 mendatang.