Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Demi Penuhi Janji pada Fabio Quartararo, Yamaha Rekrut Insinyur Eks Ferrari di F1

By Fauzi Handoko Arif - Senin, 6 Juni 2022 | 16:50 WIB
Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, ketika mengaspal pada MotoGP Catalunya 2022 di Sirkuit Barcelona, Minggu (5/6/2022). (DOK. MOTOGP.COM)

BOLASPORT.COM - Yamaha tampak serius menepati janji kepada Fabio Quartararo usai memutuskan bertahan sampai MotoGP 2024.

Keseriusan tersebut dibuktikan dengan tim Iwata menggaet Luca Marmorini seorang insinyur mesin yang pernah bekerja untuk Ferrari dan Toyota pada Formula 1 (F1).

Pada sela-sela rangkaian MotoGP Catalunya 2022, Fabio Quartararo dan Yamaha mengumumkan kerjasama antar kedua belah pihak sampai 2024.

Ini sekaligus menghentikan rumor yang beredar mengenai masa depan Fabio Quartararo meninggalkan Yamaha.

Sebelum meneken perpanjangan kontrak, pembalap Prancis itu sempat mengeluhkan tentang pengembangan motor M1 karena mengabaikan permintaan untuk meningkatkan area top speed .

 

Namun, Yamaha berhasil meyakinkan Quartararo bahwa siap menuruti permintaannya.

"Mereka (Yamaha) meyakinkan saya untuk bertahan karena mereka akan membawa orang-orang baru, insinyur, dan mereka tahu persis aspek apa yang harus ditingkatkan," kata Quartararo, dilansir BolaSport.com dari Crash.

Janji Yamaha untuk mengatasi masalah top speed tampaknya benar-benar dipenuhi.

Apalagi tim Iwata bisa fokus memanfaatkan sumber daya untuk melakukan pengembangan motor pada MotoGP 2023 setelah terancam tanpa memiliki tim satelit.