Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Vinicius Junior tampak terlibat keributan dengan Richarlison pada sesi latihan timnas Brasil sebelum laga uji coba menghadapi timnas Jepang, Senin (6/6/2022) pukul 17.20 WIB.
Sempat terjadi keributan pada sesi latihan timnas Brasil pada Sabtu (4/6/2022) dalam persiapan menghadapi timnas Jepang.
Brasil dan Jepang akan bertarung dalam laga uji coba di Stadion Japan National, Senin (6/6/2022) pukul 17.20 WIB.
Keributan yang terjadi di sesi latihan timnas Brasil melibatkan dua penyerang Tim Samba, Vinicius Junior dan Richarlison.
Kedua pemain ini tampak terlibat pertikaian di tengah lapangan.
Vinicius dan Richarlison terlihat sedang bertengkar, di mana Richarlison tampak ingin melakukan serangan fisik ke sang junior Real Madrid.
Keributan tersebut membuat dua pemain senior Brasil, Neymar dan Dani Alves, sigap melerai.
Namun, pertikaian itu tampak sudah terselesaikan dengan damai karena terlihat dari unggahan foto Richarlison di akun Instagramnya.
Striker Everton itu memposting foto perkelahiannya dengan Vinicius dengan caption emoticon seyuman.
Dalam pantauan BolaSport.com, Vinicius pun ikut mengomentari postingan Richarlison dengan mengatakan, "Biarkan saya pergi."
Terlepas dari kejadian tersebut, pelatih Brasil, Tite, menjadikan Vinicius Junior sebagai pemain inti dalam partai kontra Jepang.
Adapun Richarlison berada di bangku cadangan timnas Brasil.
Baca Juga: Duo Maut Vinicius X Benzema, Kunci Kesuksesan Real Madrid Musim 2021-2022