Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Baru Saja Menang, PSSI Ingatkan Timnas Indonesia untuk Penuhi Target

By Arif Setiawan - Kamis, 9 Juni 2022 | 12:00 WIB
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, nampak memanjatkan doa ketika menonton laga timnas U-23 Indonesia versus Filipina di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, 13 Mei 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Apa yang diraih timnas Indonesia ini pun disyukuri oleh Ketum PSSI, Mochamad Iriawan.

Baca Juga: Link Live Streaming Indonesia Masters 2022 - SEDANG BERLANGSUNG, 18 Wakil Indonesia Tampil dan 3 Derbi Panas

Menurutnya kemenangan atas Kuwait merupakan modal bagus bagi anak asuh Shin Tae-yong menghadapi dua laga sisa.

Dua laga yang masih harus dijalani timnas Indonesia yakni melawan Yordania (12/6) dan Nepal (15/6).

"Alhamdulillah timnas Indonesia mampu meraih kemenangan pada laga perdana melawan Kuwait," kata Mochamad Iriawan, dilansir BolaSport.com dari laman resmi PSSI.

"Ini awal yang bagus dan menjadi modal yang baik untuk menghadapi dua laga selanjutnya melawan Yordania dan Nepal," ujarnya.

Baca Juga: Bisa Bikin Lionel Messi Mati Kutu, Ondrej Kudela Didoakan Sukses bersama Persija Jakarta

Lebih lanjut, Mochamad Iriawan ingin para pemain tetap fokus dan disiplin.

PSSI
Selebrasi pemain timnas Indonesia usai mencetak gol ke gawang Kuwait

Semua bertujuan agar target lolos ke Piala Asia 2023 terpenuhi.

"Semoga timnas Indonesia dapat lolos ke putaran final Piala Asia 2023," ucap Mochamad Iriawan.

"Kami berharap pemain tetap fokus, kerja keras, dan disiplin demi meraih target tersebut," tuturnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P