Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis Denmark, Viktor Axelsen, menjadi juara pada nomor tunggal putra pada Indonesia Masters 2022 usai tampil dominan.
Viktor Axelsen menunjukkan kehebatannya sebagai pebulu tangkis nomor satu dunia ketika berjumpa Chou Tien Chen (Taiwan) pada duel final di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (12/6/2022).
Hanya membutuhkan 41 menit, Viktor Axelsen mengalahkan Chou Tien Chen dengan skor 21-10, 21-12
Ini menjadi gelar kedua bagi Axelsen selama bertanding pada turnamen BWF World Tour tahun 2022.
Sebelum meraih trofi Indonesia Masters 2022, pemain 28 tahun itu sebelumnya sukses meraih gelar All England Open 2022.
Selain itu, Axelsen musim ini juga memperoleh titel Kejuaraan Eropa 2022 dari nomor tunggal putra.
Jalannya pertandingan
Viktor Axelsen tampak dominan. Dia bermain disiplin dalam menyerang dan bertahan untuk membuat Chou Tien Chen tak berdaya.
Situasi ini membuat Axelsen unggul 5-0 dan terus menambah poinnya kendati Chou juga sesekali melakukan serangan balasan.
Pemain Denmark itu mampu semakin menjauh dan unggul 11-3 pada interval gim kesatu.
Setelah jeda, Axelsen terus memperlebar kedudukan. Dia selalu memegang kendali permainan atas Chou.
Ini membuat Chou tak berdaya untuk menembus pertahanan Axelsen yang kokoh.
Berulangkali Chou melakukan percobaan untuk menyerang di sisi sempit juga berakhir out ujung-ujungnya.
Tentunya itu membuat Axelsen untung karena poinnya terus bertambah. Dia unggul 16-5.
Chou hanya mampu menambah lima poin saja, juga diikuti oleh Axelsen.
Baca Juga: Greysia Polii Resmi Tutup Karier pada Partai Puncak Indonesia Masters 2022
Situasi ini membuat Axelsen memenangkan gim kesatu dengan 21-10 setelah berduel selama 17 menit.
Chou sempat mencuri poin pada awal gim kedua, tetapi kemudian Axelsen berhasil mengembalikan keadaan.
Axelsen unggul 6-2 usai mengoyak-oyak pertahanan Chou dengan berbagai smash.
Chou mulai bangkit. Dia memanfaatkan kelengahan Axelsen dan berhasil menyamakan kedudukan pada 6-6.
Sejak itu, keduanya menjadi kompetitif. Saling balas membalas poin terjadi sampai 9-9.
Dua pengembalian Chou yang melebar menjadi keuntungan bagi Axelsen untuk unggul 11-9 pada interval gim kedua.
Usai jeda, Chou membuat kesalahan melulu. Pukulannya banyak melebar dan menjadi keuntungan bagi Axelsen mencuri angka.
Axelsen unggul 14-9 dan terus bertambah poinnya usai membuat Chou kesulitan mengantisipasi berbagai pukulannya.
Axelsen makin mendominasi. Dia menutup gim kedua dengan kemenangan melalui 21-12.
Baca Juga: Jadwal Final Indonesia Masters 2022 - 2 Amunisi Indonesia dan Dominasi China