Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indonesia Open 2022 – 3 Wakil Tanah Air Diadang Unggulan pada Babak Pertama

By Wahid Fahrur Annas - Senin, 13 Juni 2022 | 07:00 WIB
Atlet bulutangkis ganda putri Indonesia, Febby Valencia Dwijayanti Putri dan Ribka Sugiarto, sedang bertanding di Istora Senayan, Jakarta, 10 Juni 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM – Sejumlah wakil Merah Putih akan menghadapi pertandingan sulit pada babak pertama Indonesia Open 2022.

Total sebanyak 20 kontestan Indonesia akan berlaga pada Indonesia Open 2022 yang digelar di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, pada 14-19 Juni.

Indonesia Open 2022 menawarkan gengsi tinggi, ibarat grand slam di olahraga tenis karena statusnya sebagai turnamen level Super 1000.

Artinya, hampir seluruh pemain top dunia akan berlaga.

Beberapa bahkan melewatkan Indonesia Masters demi fokus mengejar pretasi pada turnamen yang menawarkan hadiah uang sebesar 1,2 juta dolar AS (Rp17,5 miliar) ini.

Contohnya adalah para pemain utama tim nasional Jepang seperti Kento Momota di tunggal putra dan Akane Yamaguchi di tunggal putri.

Kemudian Takuro Hoki/Yugo Kobayashi di ganda putra, Nami Matsuyama/Chiharu Shida dan Yuki Fukushima/Sayaka Hirota di ganda putri, dan Yuta Watanabe/Arisa Higashino di ganda campuran.

Adapun pemain top Jepang yang akan berhadapan dengan wakil Indonesia adalah juara dunia ganda putri dua kali, Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara.

Matsumoto/Nagahara akan menjadi lawan bagi andalan baru Indonesia di ganda putri, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Baca Juga: Indonesia Masters 2022 - Kehadiran ‘Ayang’ Buat Fajar/Rian Tambah Gacor

Apriyani tahu bagaimana sulitnya mengatasi perlawanan ganda putri Jepang.

Semasa berpasangan dengan Greysia Polii, pasangan Jepang paling sulit Apriyani lewati daripada negara kuat lain seperti China atau Korea Selatan.

Babak pertama Indonesia Open 2022 pun menjadi ujian berikutnya bagi Apriyani/Fadia yang mampu lolos ke final pada debut mereka di turnamen BWF.

"Bagaimana pun main dari babak ke babak pasti banyak mengeluarkan tenaga. sekarang kami memikirkan recovery dulu," kata Apriyani.

"Tapi ini hanya revovery badan, bukan pikiran. Pikiran dan fokus harus terus dipegang. Kepercayaan diri harus makin ditambah lagi."

"Itu yang jadi bekal Indonesia Open,” ujar Apriyani yang tahun lalu harus puas menjadi runner-up Indonesia Open.

Ganda putri Indonesia lainnya, Ribka Sugiarto/Febby Valencia Dwijayanti Gani, juga langsung menghadapi tantangan besar.

Ribka/Febby akan berhadapan dengan pasangan peringkat dua dunia asal Korea Selatan, Lee So-hee/Shin Seung-chan.

Ribka/Febby diharapkan bisa menunjukkan semangat yang sama saat mengalahkan juara Eropa, Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva (Bulgaria), pada babak pertama Indonesia Masters 2022.

Baca Juga: Indonesia Masters 2022 - Ubah Taktik Jadi Kunci Fajar/Rian Libas Wakil China Dua Set Saja

Pertandingan sulit lainnya akan dijalani pasangan ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.

Rinov/Pitha memulai langkah mereka dengan melawan pasangan unggulan keenam asal Korea, Seo Seung-jae/Chae Yu-jung.

Rinov/Pitha harus berusaha keras untuk memutus rekor dua kekalahan beruntun melawan Seo/Chae sekaligus lolos ke babak berikutnya.

Pertandingan Wakil Indonesia pada Babak Pertama Indonesia Open 2022

Tunggal Putra

- Anthony Sinisuka Ginting (5) vs Tommy Sugiarto
- Shesar Hiren Rhustavito vs NG Ka Long Angus (Hong Kong)
- Jonatan Christie (7) vs Kantaphon Wangcharoen (Thailand)

Tunggal Putri

- Gregoria Mariska Tunjung vs Phittayaporn Chaiwan (Thailand)

Ganda Putra

- Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (1) vs Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso.
- Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani vs Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae (Korea)
- Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Alexander Dunn/Adam Hall (Skotlandia)
- Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Fabien Delrue/William Villeger (Prancis)
- Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (2) vs Krishna Prasad Garaga/Vishnubvardhan Goud Panjala (India)
- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (6) vs Goh Sze Fei/Nur Izzuddin Rumsani (Malaysia)
- Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan vs Ben Lane/Sean Vendy (Inggris)

Ganda Putri

- Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (Jepang/5)
- Ribka Sugiarto/Febby Valencia Dwijayanti Gani vs Lee So-hee/Shin Seung-chan (Korea/2)

Ganda Campuran

- Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Adam Hall/Julie Macpherson (Skotlandia)
- Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Seo Seung-jae/Chae Yu-jung (Korea/6)
- Hafiz Faizal/Serena Kani vs Soong Joo Ven/Goh Liu Ying (Malaysia)
- Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Mark Lamsfuss/Isabel Lohau (Jerman)
- Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso vs Chen Tang Jie/Valeree Siow (Malaysia)

Baca Juga: Chen Yu Fei Merasa Terhormat Rebut Gelar Pertama dari Indonesia Masters

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P