Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Terciduk Netizen, Kebiasaan Aneh Cristiano Ronaldo Belum Hilang

By Ade Jayadireja - Selasa, 14 Juni 2022 | 19:00 WIB
Megabintang timnas Portugal, Cristiano Ronaldo (TWITTER.COM/CRISTIANO)

BOLASPORT.COM - Kebiasaan 'aneh' Cristiano Ronaldo saat melakoni foto tim pra-pertandingan ternyata belum hilang.

Cristiano Ronaldo punya badan sangat atletis dengan tinggi mencapai 187 sentimeter.

Meski bertubuh menjulang, dia masih suka berjinjit ketika sesi foto pra-laga agar terlihat lebih tinggi dari rekan-rekan setimnnya.

Nah, kebiasaan tersebut kembali dilakukan CR7 sewaktu timnas Portugal mengalahkan Republik Ceska 2-0 pada matchday ketiga UEFA Nations League 2022-2023, Kamis (9/6/2022).

Mengambil posisi di belakang Diogo Jota, Ronaldo terlihat berdiri sambil menaikkan tumitnya.

Akun Twitter ESPN mengabadikan momen itu dan warganet langsung membanjiri media sosial dengan beragam komentar.

Bahkan ada yang menyebut Ronaldo menderita 'penyakit' psikologis karena selalu mau terlihat lebih baik dari orang lain.

"Pria ini memiliki masalah psikologis yang dalam. Bagaimana bisa salah satu GOAT menjadi begitu insecure," tulis seorang warganet.

"Saya masih tidak bisa melupakan fakta bahwa seorang pria berusia akhir tiga puluhan berdiri berjinjit untuk foto tim agar terlihat lebih tinggi," kata netizen lainnya.

TWITTER.COM/ESPNFC
Cristiano Ronaldo berjinjit saat sesi foto bersama timnas Portugal.