Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

AFC Ungkap Tokoh Penting di Balik Kesuksesan Timnas Indonesia Lolos ke Piala Asia 2023, Iwan Bule?

By Ibnu Shiddiq NF - Rabu, 15 Juni 2022 | 14:00 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang mengamati para pemainnya saat bertanding di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, 1 Juni 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Pernyataan itu tercantum di website resmi PSSI berjudukul 'Pecahnya Rekor 42 Tahun' yang terbit Kamis (9/6/2022).

"Siapa tokoh utama dibalik kemenangan hebat Indonesia (2-1) atas Kuwait? Jawabannya jelas: Iwan Bule..!. Sejak memimpin PSSI pada 2 November 2019, Mochamad Iriawan atau Iwan Bule, menorehkan prestasi cemerlang," tulis artikel PSSI.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by #AFCU23 (@afcasiancup)

Kendati demikian, Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) justru memiliki jawaban lain atas keberhasilan Indonesia mengamankan tempat di Piala Asia tahun depan.

AFC mengungkapkan bahwa Shin Tae-yong yang pantas menjadi dalang di balik pencapaian tersebut.

Hal itu diketahui dari akun media sosial Instagram resmi AFC, Rabu (15/6/2022).

"Tokoh Penting di Balik Kesuksesan Timnas Indonesia Lolos ke Piala Asia 2023," unggah AFC sembari mencantumkan foto Shin Tae-yong.

Baca Juga: 4 Pemain Timnas Indonesia di Piala Asia 2007 Masih Aktif Jadi Pemain Saat Ini

Unggahan tersebut turut disepakati oleh netizen Tanah Air yang berbondong-bondong membanjiri kolom komentar.

Mereka juga berharap Shin Tae-yong tetap bertahan memimpin pasukan Garuda dengan menggaungkan #STYStay.

Tak sedikit yang menginginkan juru taktik asal Korea Selatan itu kembali berjuang untuk timnas Indonesia di Piala Asia 2023 mendatang.