Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Setelah Darwin Nunez, Liverpool Ganggu Transfer Christian Eriksen ke Man United

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Kamis, 16 Juni 2022 | 15:00 WIB
Christian Eriksen ketika bermain bersama Brentford di Liga Inggris 2021-2022. (TWITTER,COM/_STATS24)

Setelah selesai berburu Nunez, Liverpool dan Manchester United kini kembali bersaing di bursa transfer.

Dilansir BolaSport.com dari Sportbible, Liverpool dan Manchester United kabarnya tertarik untuk mendatangkan gelandang senior asal Denmark, Christian Eriksen.

Eriksen, yang pada musim 2021-2022 membela Brentford, kembali menjadi incaran banyak klub top Inggris.

Pasalnya, performa Eriksen telah membaik setelah mengalami serangan jantung pada EURO 2020.

Kontrak Eriksen di Brentford sendiri akan habis pada 30 Juni 2022.

Artinya, Liverpool dan Manchester United bisa mendapatkan Eriksen dengan gratis.

TWITTER.COM/MATCHDAY365
Gelandang serang asal Denmark yang tengah membela Brentford, Christian Eriksen, sedang diburu oleh Manchester United.

Baca Juga: Demi Christian Eriksen, Man United Sampai Kirim Mata-mata di UEFA Nations League

Bahkan, eks bek kiri Liverpool, Jose Enrique, melalui Instagram Story menyebut Eriksen merupakan pilihan murah bagi The Reds.

Liverpool melakukan pembelian murah setelah mendatangkan Nunez dengan harga yang cukup fantastis.