Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Kedatangan ganda putra Korea, Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae, cukup memberikan ancaman kepada para pasangan unggulan.
Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae menjadi pasangan potensial yang penampilannya berhasil memberikan kejutan di sektor ganda putra.
Mampu mengalahkan beberapa pasangan unggulan termasuk empat jagoan ganda putra Indonesia menjadi bukti bahwa kehadiran Kang/Seo wajib diwaspadai.
Padahal keduanya baru dipasangkan pada November tahun lalu dan langsung mengikuti turnamen resmi pada ajang Indonesia Masters dan Indonesia Open 2021.
Pada turnamen debutnya, Kang/Seo masih belum menunjukan tajinya dan hanya seperti selayaknya pasangan baru, tidak ada yang spesial.
Langkah Kang/Seo harus terhenti pada babak-babak awal kedua turnamen tersebut.
Baca Juga: Indonesia Open 2022 - Rekor Anthony Ginting Vs Viktor Axelsen, Mimpi Buruk Datang Lagi?
Namun keduanya tiba-tiba mampu tampil menggebrak pada turnamen kandangnya sekaligus ajang ketiga bagi Kang/Seo yakni Korea Masters 2022.
Tiga pasangan unggulan jadi korban Kang/Seo yang kini sudah melesat ke peringkat 56 dunia BWF itu.