Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Serasa Final Piala AFF, Potensi Pertemuan Sesama Tim Asia Tenggara di Piala Asia 2023

By Sasongko Dwi Saputro - Senin, 20 Juni 2022 | 09:45 WIB
Pemain timnas Indonesia, Witan Sulaeman, saat melalukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Nepal pada lanjutan laga penyisihan Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 di Jaber Al-Ahmad International Stadium, Kuwait City, Rabu (15/6/2022). (PSSI)

Sementara itu, Thailand, Indonesia, dan Malaysia ditempatkan di pot keempat.

Baca Juga: Banyak Kelebihan 3 Pemain Naturalisasi Setelah Dites Medis, Bukti Pilihan Tepat Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia

Itu artinya, bakal ada potensi dua tim asal Asia Tenggara yang akan bergabung dalam satu grup.

Kemungkinan itu bisa saja berubah, jika Timnas Thailand yang berada di pot keempat saat ini bisa menggeser Palestina di peringkat 100, maka Thailand otomatis masuk pot ketiga.

Tentu hal ini berat, jika Thailand harus melawan banyak tim di atasnya selama periode jeda internasional untuk mendapat jatah di pot ketiga.

Maka, skenario tiga tim Asia Tenggara dalam satu grup bisa saja terjadi.

Masih ada kemungkinan semua tim Asia Tenggara bakal berkumpul dalam satu grup.

Baca Juga: Timnas Indonesia Catatkan Kenaikan Peringkat FIFA Tertinggi di ASEAN Hanya Dalam 9 Bulan

Hal itu terjadi jika Timnas Thailand berhasil naik 11 peringkat hingga waktu pengundian menggeser Palestina.

Kondisi tersebut ditambah dengan Indonesia atau Malaysia mendapatkan jatah sebagai tuan rumah Piala Asia.