Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

2 Jam Sibuk Inter Milan: Simone Inzaghi Teken Kontrak dan Romelu Lukaku Deal, Besok Paulo Dybala?

By Beri Bagja - Rabu, 22 Juni 2022 | 04:30 WIB
Romelu Lukaku saat merayakan golnya untuk Inter Milan dalam duel Liga Italia lawan AC Milan di San Siro (9/2/2020). (MARCO BERTORELLO/AFP)

Setelah Inzaghi rampung dan Lukaku dalam genggaman, publik Inter Milan masih menanti satu lagi deal impian yang dinantikan pada bursa transfer musim panas ini.

Apa lagi kalau bukan transfer Paulo Dybala, yang dikabarkan makin merapat.

TWITTER.COM/FABIRIZIOROMANO
Penyerang timnas Argentina, Paulo Dybala. Dybala di ambang perpindahan dari Juventus ke Inter Milan pada bursa transfer musim panas 2022.

Pada hari yang sama, sejumlah kabar menyatakan bahwa Inter Milan akan memilih mewujudkan transfer Lukaku saja sebagai prioritas dan menangguhkan Dybala.

Namun, perkembangan deal yang mulus dengan Lukaku membuat asa menjajaki kepindahan Dybala kembali tinggi.

Dengan Paulo Dybala, Inter Milan sudah mencapai kesepakatan ihwal besaran gaji.

Baca Juga: Camp Nou Dibongkar, Barcelona Resmi Ngontrak ke Stadion Bekas Espanyol dengan Biaya 312 Miliar

Datang secara gratis, kompatriot Lionel Messi di timnas Argentina sepakat dibayar 6 juta euro per musim plus bonus, dan biaya ekstra penandatanganan kontrak.

Negosiasi rumit tinggal menyangkut variabel bonus dan besaran insentifnya dengan agen sang pemain, Jorge Antun.

Dikutip BolaSport.com dari Sportmediaset, pihak Inter dan Antun akan bertemu kembali secara intensif pada Rabu (22/6/2022), dan ada kemungkinan deal buat Dybala juga tercapai dalam 24 jam ke depan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P