Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Media Jerman, Bild mengabarkan bila Persija Jakarta menebus gelandang Hansa Rostock, Hanno Behrens.
Teka-teki siapa calon pemain asing ketiga Persija Jakarta mulai terkuak.
Pemain yang dimaksud bisa jadi adalah gelandang Jerman, Hanno Behrens yang membela Hansa Rostock.
Kabar ini dirilis salah satu media ternama Jerman, Bild pada Jumat (24/6/2022).
Bild mengabarkan bila Hansa Rostock menerima tawaran transfer dari klub Indonesia, Persija Jakarta.
Baca Juga: Sandy Walsh Cs Ditargetkan Bisa Bela Timnas Indonesia pada FIFA Matchday September
Kontrak Hanno Behrens di Hansa Rostock tersisa setahun, sehingga klub asal Ibukota Indonesia itu menebusnya dengan harga 200 ribu euro atau setara Rp 3 miliar.
Sebenarnya, Hanno Behrens diperpanjang kontraknya baru pada Mei 2022 lalu.
Perpanjangan kontrak otomatis membuatnya akan berada di Hansa Rostock hingga 30 Juni 2023.
Akan tetapi tawaran transfer Persija membuat Hansa Rostock tertarik.
Hanno Behrens musim lalu bermain cukup impresif dengan catatan 5 gol dan 6 assist.
Harga transfer Behrens termasuk murah karena di Transfermarkt nilai pasar pemain 32 tahun mencapai Rp 9,56 Miliar.
Bild juga mengabarkan Behrens tidak akan bergabung di kamp pelatihan Hansa Rostock di Schladming, Austria yang dimulai Jumat (24/6/2022) ini.
DONE DEAL! Per BILD, Hansa Rostock menerima €200 ribu dari Persija untuk Hanno Behrens (32). Behrens akan menekan kontrak selama 3 tahun di Persija ???? pic.twitter.com/jTX40cawUo
— Spieltag Indonesia (@SpieltagIndo) June 24, 2022
Hansa Rostock adalah klub lama Thomas Doll saat aktif sebagai pemain.
Hanno Behrens akan jadi pemain asing ketiga Persija Jakarta setelah Michael Krmencik dan Ondrej Kudela.
Persija Sisakan Slot Pemain Asing Asia
Jika kabar mengenai transfer Hanno Behrens benar, maka Persija Jakarta menyisakan satu pemain asing slot Asia.
Ada satu nama yakni Tom Rogic dari Australia.
Namun ia berposisi sama dengan Hanno Behrens sebagai gelandang serang.
Sehingga kemungkinan Persija bisa saja mencari alternatif pemain lain untuk melengkapi pemain asing.
Baca Juga: Kim Pan-gon Bikin Pemain Naturalisasi Timnas Malaysia Menangis
Selain itu, masih ada 3 pemain Jepang yang menjalani trial di Piala Presiden 2022.
Mereka adalah Ryohei Miyazaki, Norito Hashiguchi dan Daisuke Kobayashi.
Belum ada keputusan final soal nasib 3 pemain Jepang tersebut bersama Persija Jakarta.