Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Timnas U-19 Indonesia mulai mempersiapkan tim jelang tampil di Piala AFF U-19 2022.
Setelah diberikan menu latihan dengan intensitas tinggi, Ronaldo Kwateh dkk sudah menggelar satu laga uji coba.
Mereka bertanding melawan Persija Jakarta di Stadion Madya, Jakarta, Jumat (24/6/2022).
Pada pertandingan ini, Persija menurunkan tim Persija Elite Pro Academy (EPA).
Laga ini berakhir dengan skor imbang 0-0.
Baca Juga: Neymar Enggan Diusir Sebelum Juara Liga Champions Bersama PSG
Melawan timnas U-19 Indonesia, pelatih Persija EPA, Miskardi Hamin, menjelaskan jika anak asuhnya sudah tampil maksimal.
Mereka mampu mengimbangi perlawanan timnas U-19 Indonesia.
Baca Juga: Pujian Setinggi Langit untuk Kalvin Phillips, bakal Jadi Legenda Man City
“Menurut pendapat saya, semua pemain sudah bermain seperti yang kami harapkan."
"Mereka sudah tahu kapan harus menyerang dan bertahan. Mereka pun sudah pandai memainkan tempo."
"Ada beberapa peluang yang kami ciptakan namun sayang tidak terjadi gol,” kata Miskardi Hamin dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.
Baca Juga: Piala AFF U-19 2022 - Shin Tae-yong Dorong Marselino Ferdinan dan Ronaldo Kwateh Berkorban
Harmin menambahkan jika laga ini dimaksimalkan untuk menunjukkan potensi dari pemain Persija EPA.
Harapannya, ada pemain yang menarik dan bisa dipanggil oleh Shin Tae-yong ke timnas U-19 Indonesia.
Seperti diketahui, saat ini tim Macan Kemayoran menjadi penyumbang pemain terbanyak di untuk tim skuad Garuda Nusantara.
Tercatat ada 6 pemain yang memperkuat timnas usia muda ini.
Mereka adalah Alfriyanto Nico, Raka Cahyana, Razza Fachrrezi, Cahya Supriadi, Muhammad Ferrari, dan Radzky Syahwal.
Baca Juga: Piala AFF U-19 2022 - Brunei Darussalam Jadi Negara Pertama yang Tiba di Indonesia
Sehingga, dia optimis jika Persija Jakarta bisa kembali menyumbangkan banyak pemain untuk timnas U-19 Indonesia.
“Di laga vs timnas U-19 kami menurunkan pemain yang seusia dengan lawan."
"Kami berharap pemain-pemain ini bisa dilirik oleh pelatih timnas."
"Para pemain sangat bersemangat untuk menunjukkan siapa diri mereka,” pungkasnya.