Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF U-19 2022 - Jelang Hadapi Timnas U-19 Indonesia, Pelatih Vietnam ungkap Masalah Timnya

By Arif Setiawan - Minggu, 26 Juni 2022 | 18:15 WIB
Skuat timnas U-19 Indonesia (skuad timnas U-19 Indonesia) sedang melakukan briefing saat latihan di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 21 Juni 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-19 Vietnam, Dinh The Nam, mengungkapkan kekurangan timnya jelang mengikuti ajang Piala AFF U-19 2022.

Sebagai informasi, Piala AFF U-19 2022 bakal digelar di Indonesia pada 2-15 Juli mendatang.

Pada kesempatan kali ini timnas U-19 Vietnam tergabung dalam Grup A.

Timnas U-19 Vietnam harus bersaing dengan Indonesia, Myanmar, Thailand, Brunei Darussalam, dan Filipina.

Sama seperti tim lainnya, kini timnas U-19 Vietnam juga terus melakukan persiapan.

Baca Juga: Rumor Cristiano Ronaldo ke Chelsea Seharusnya Jadi Cambuk bagi Manchester United

Salah satunya yakni dengan menggelar uji coba.

Baru-baru ini secara mengejutkan timnas U-19 Vietnam mampu meraih kemenangan atas  tim papan atas Liga Vietnam, Hai Phong.

Tepatnya timnas U-19 Vietnam mengalahkan Hai Phong dengan skor 1-0 pada 25 Juni 2022.