Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Ucapan terima kasih perlu diberikan untuk timnas sepak bola amputasi Indonesia (INAF) yang telah berhasil melaju ke Piala Dunia Sepak Bola Amputasi 2022.
Timnas sepak bola amputasi Indonesia berhasil memastikan diri melaju ke Piala Dunia Amputasi 2022 pada bulan Maret lalu.
Tepatnya ketika mampu meraih kemenangan kedua di babak Kualifikasi Piala Dunia Sepak Bola Amputasi 2022 zona Asia Timur melawan Malaysia di Stadion Kamalapur, Dhakka, Bangladesh, 13 Maret 2022.
Kala itu timnas sepak bola amputasi Indonesia berhasil mengalahkan Malaysia dengan skor telak 3-0.
Sedangkan pada pertandingan pertama timnas sepak bola amputasi Indonesia sukses menumbangkan tuan rumah Bangladesh lewat skor 8-0.
Baca Juga: Pelatih Visakha FC Intip Laga Bali United, Stefano Cugurra Beri Peringatan
Raihan 6 poin membuat Agung Rizki dkk. memastikan diri mengunci satu tiket ke Piala Dunia Amputasi 2022.
Sementara itu, perjuangan timnas sepak bola amputasi Indonesia sendiri tidak mudah karena minim perhatian dari pemerintah.
Hal ini disampaikan langsung oleh Vicente Mariano selaku Komite Humas dan Media PSAI (Persatuan Sepak Bola Amputasi Indonesia).