Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Mantan pemain timnas Brasil, Ronaldinho, berkesempatan berkunjung ke RANS Prestige Sportainment di kawasan Pantai Indah Kapuk (PIK) 2, Banten, Senin (27/6/2022).
Di sana, Ronaldinho, juga meninggalkan sebuah simbol, berupa cap tangan.
Selain Ronaldinho, owner RANS Nusantara FC, Raffi Ahmad dan Rudy Salim, melakukan hal yang serupa.
Rudy Salim mengatakan bahwa kegiatan ini patut menjadi sebuah kebanggaan.
Baca Juga: Neymar Jadi Opsi Manchester United Jika Cristiano Ronaldo Hengkang
Karena menurut Rudy Salim, RANS Prestige Sportainment, menjadi satu-satunya sport center yang disambangi legenda sepak bola.
"Acara hari ini jadi momen bersejarah karena jadi satu-satunya tempat olahraga yang didatangi legenda dunia di Indonesia," ucap Rudy Salim.
"Jadi ini kebanggaan sendiri buat Indonesia bahwa ada tempat olahraga yang didatangi legenda yang masih hidup."
"Untuk kasih cap tangan di lapangan Ronaldinho di RANS Prestige Sportainment," kata Rudy Salim saat ditemui, Senin (27/6/2022).
Baca Juga: Barcelona Ingin Harry Maguire dalam Kesepakatan Frenkie de Jong, Man United Langsung Tolak!
Sebelumnya, Ronaldinho tampil dalam acara trofeo yang digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, Minggu (27/6/2022).
Tiga tim yang ambil bagian dalam trofeo yang bertajuk Ronaldinho itu adalah RANS Nusantara FC, Arema FC, dan Persik Kediri.
Persik Kediri keluar sebagai juara setelah mengalahkan Arema FC dan Persik Kediri dalam babak adu penalti.
Sementara Ronaldinho hanya tampil membela RANS Nusantara FC saat berjumpa Persik Kediri.
Baca Juga: Witan Sulaeman Main, Kata Pelatih Lechia Gdansk usai Menangi Drama 9 Gol atas Wisla Plock
Sejauh ini, untuk perkembangan sport center milik RANS Nusantara FC tersebut masih dalam proses menuju pembangunan.
Sebagaimana diketahui, Pada November 2021 sudah dilakukan peletakan batu pertama.
"Jadi sudah ground breaking, kita bikin gambar. Animo-nya besar dan akhirnya kita besarkan lagi, niatnya mau bikin lounge dan cafe seluas 2000 meter persegi," kata Rudy Salim.
Baca Juga: Manchester United Ubah Rencana Transfer Usai Ditolak Darwin Nunez, Begini Modelnya
"Sehingga bakal banyak struktur yg berubah. Gambarnya aja bisa 3-4 bulan sendiri."
"Jadi ini lahannya udah rata, tiang pancang yang ke dalam udah ada 40 meter ke dalam, tinggal bikin yang ke atas."
"Nanti lapangannya juga akan FIFA sertifikat, kualitasnya sangat bagus bisa buat training. Bisa buat pemanasan pemain RANS," kata Rudy Salim.