Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ronaldinho Berhasil, RANS Nusantara FC Buka Peluang Datangkan Pesepak Bola Kelas Dunia Lagi

By Abdul Rohman - Selasa, 28 Juni 2022 | 08:00 WIB
Dua chairman RANS Nusantara FC, Rudy Salim (kiri) dan Raffi Ahmad (kanan), sedang foto bersama Ronaldinho (temga) di Sport Center timnya yang terletak pada kawasan Pantai Indah Kapuk 2, Tangerang, Banten, 27 Juni 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Setelah berhasil mendatangkan mantan pemain timnas Brasil, Ronaldinho, RANS Nusantara FC masih membuka peluang untuk membawa pesepak bola kelas dunia ke Indonesia lagi.

Hal tersebut diungkapkan oleh owner RANS Nusantara FC, Rudy Salim.

Dikatakan Rudy Salim, menghadirkan figur sepak bola ternama menjadi bagian dari strategi bisnis RANS Nusantara FC.

Baca Juga: Barcelona Ternyata Hampir Dapat Erling Haaland, Rusak karena Bartomeu

Karena dari sana, nama RANS Nusantara FC juga bisa semakin dikenal sekaligus menjadi asupan pemasukan klub.

"Ada pemain dunia yang akan didatangkan lagi, akan kami datangkan terus," ucap Rudy Salim.

"Karena salah satu rencana bisnis kami memang dengan mendatangkan bintang ini untuk mendapatkan promosi buat RANS Nusantara."

Baca Juga: Jacksen Tiago Kecewa Persis Akhiri Piala Presiden 2022 dengan Mengenaskan

"Kami juga mendapatkan pemasukan dari acara dan ada sponsornya."