Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Soal Tuntutan Netizen untuk Batalkan Naturalisasi Jordi Amat, Exco PSSI Nilai Terserah Shin Tae-yong

By Sasongko Dwi Saputro - Selasa, 28 Juni 2022 | 14:15 WIB
Calon pemain naturalisasi timnas Indonesia, Jordi Amat, nampak tersenyum saat ditemui di Hotel Sultan, Jakarta, 26 Mei 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Hasani Abdulgani memberikan tanggapan soal tuntutan netizen soal proses naturalisasi Jordi Amat.

Dalam sepekan terakhir, isu Jordi Amat mulai viral di media sosial.

Terkini, Jordi Amat dikonfirmasi bakal jadi bagian skuad klub raksasa asal Malaysia, Johor Darul Takzim pada Senin (27/6/2022).

Tentu, kabar tersebut membuat warganet tanah air marah-marah di media sosial.

Hal ini terjadi karena Jordi Amat saat ini tengah diproses naturalisasinya untuk menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).

Proses naturalisasi pemain berusia 30 tahun itu masih berlangsung bersamaan dengan Sandy Walsh dan disusul Shayne Pattynama.

Dengan diprosesnya naturalisasi ini, tentu saja membuat netizen Indonesia geram karena pecinta sepak bola Tanah Air ingin semua pemain yang akan menjadi WNI tetap berkarier di Eropa.

Bukan justru bermain di liga tetangga atau kompetisi kelas Asia Tenggara.

Oleh karena itu, berbagai respon ditunjukkan oleh netizen yang menunjukkan kekecewaannya atas sikap yang diambil oleh Jordi Amat tersebut.