Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pemain timnas Vietnam, Nguyen Quang Hai resmi menjadi bagian dari klub asal Prancis, Pau FC.
Kepastian ini diumumkan langsung oleh pihak Pau FC melalui akun instagram resmi klub pada Rabu (29/6/2022).
Pau FC memberikan selamat datang kepada pemain yang dikenal sebagai Messi nya Vietnam itu.
Lebih lanjut, Pau FC membocorkan terkait durasi kontrak dan nomor punggung yang bakal di pakai oleh Ngugyen Quang Hai.
Nguyen Quang Hai memperoleh kontrak dengan durasi dua tahun.
Baca Juga: Setelah Timo Werner, Christian Pulisic Jadi Alat Tukar untuk Matthijs de Ligt
Sedangkan nomor punggung yang dipakai yakni nomor 19.
"Gelandang serang timnas Vietnam bergabung dengan Pau FC untuk dua musim berikutnya," tulis Pau FC, dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.
"Dia akan memakai no 19,"
"Selamat datang Nguyen Quang Hai," tuturnya.
Pau FC merupakan tim yang bermain di kasta kedua kompetisi sepak bola Prancis.
Baca Juga: Jadwal dan Tempat Tur Pramusim Klub Raksasa Eropa, Manchester United Paling Sibuk dan Paling Jauh
Untuk musim depan Pau FC dipastikan tetap akan berjuang di Ligue 2.
Hal ini disebabkan karena Pau FC hanya mampu mengakhiri musim 2021-2022 dengan berada diposisi ke-10.
Pau FC tercatat mengoleksi 49 poin dari 38 pertandingan.
Sementara itu, sebelumnya Nguyen Quang Hai merupakan bagian dari klub asal Vietnam, Hanoi FC.
Baca Juga: Tolak Aura Buruk dengan Healing, Enea Bastianini Siap Ngegas di Paruh Kedua
Akan tetapi Nguyen Quang Hai memutuskan tak memperpanjang kontraknya.
Nguyen Quang Hai ingin bermain di kompetisi yang lebih tinggi dari Liga Vietnam.
Hingga akhirnya harapan salah satu pemain andalan Park Hang-seo di timnas Vietnam ini terkabul.