Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Final Malaysia Open 2022 - Diekspektasikan Jinakkan Axelsen, Momota Justru Kurang Pede

By Fauzi Handoko Arif - Minggu, 3 Juli 2022 | 09:00 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Jepang, Kento Momota, pada babak pertama Indonesia Masters 2021 di Westin International Convention Centre, Bali, Selasa (16/11/2021) (HUMAS PP PBSI/ERLY BAHTIAR)

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putra, Kento Momota, diekspektasikan bisa menghentikan dominasi Viktor Axelsen (Denmak) jelang final Malaysia Open 2022. Namun, juara dunia dua kali itu justru mengaku kurang percaya diri.

Kento Momota masih belum berhasil keluar dari tren buruk semenjak kecelakaan maut yang menimpanya di Kuala Lumpur setelah menjuarai Malaysia Masters 2020.

Pada 2022 Kento Momota bahkan hanya sekali lolos dari babak pertama dari lima turnamen individu yang diikutinya!

Pun dari kelolosannya ke final Malaysia Open 2022, Momota sedikit diuntungkan dengan dua kali lolos secara otomatis.

Pemain peringkat dua itu melangkah ke babak kedua setelah lawannya pada babak pertama, Kantaphon Wangcharoen (Thailand), mundur.

Adapun keuntungan lain didapat Momota saat menghadapi Shesar Hiren Rhustavito (Indonesia) pada perempat final.

Shesar mengalami cedera saat pertandingan baru berjalan 13 menit. Momota sendiri saat itu sedang memimpin 13-6.

Hanya pada babak kedua dan semifinal Momota berkeringat.

Pada babak kedua Momota mengalahkan Ng Ka Long Angus (Hong Kong) dalam rubber game dengan skor 11-21, 21-8, 21-18.

Baca Juga: Malaysia Open 2022 - Ganyang Ganda Tuan Rumah, Fajar/Rian Bidik Gelar Ketiga

Sementara pada semifinal Momota menyingkirkan Kunlavut Vitidsarn (Thailand) yang pernah dijuluki bocah ajaib.

Momota hanya perlu dua gim untuk menghentikan juara German Open 2022 tersebut dengan skor cukup telak 21-11, 21-12.

Pada babak terakhir, pebulu tangkis berusia 27 tahun itu akan bertemu Viktor Axelsen (Denmark) yang mengambil takhta pemain nomor satu darinya.

Laga Momota vs Axelsen begitu dinanti. Sebab, Momota dianggap menjadi satu-satunya pemain yang bisa menghentikan dominasi Axelsen.

Axelsen tak pernah kalah dalam pertandingan sejak tersingkir pada semifinal German Open 2022.

Sejak saat itu Axelsen juara empat kali dari enam turnamen individu yang diikuti yaitu All England, Kejuaraan Eropa, Indonesia Masters, dan Indonesia Open.

Sementara dalam dua turnamen lain: Swiss Open dan Thailand Open, Axelsen tersingkir karena mundur di tengah kompetisi.

Axelsen sebenarnya memenangi pertemuan terakhirnya dengan Momota pada final Denmark Open 2021. Hanya saja, rekor pertemuan mereka masih begitu jomplang.

Momota mengalahkan Axelsen 14 kali dalam 17 pertemuan.

Baca Juga: Malaysia Open 2022 - Awas Viktor Axelsen, Sang Pawang Menunggu di Final

Bagi Momota, Axelsen adalah lawan yang paling sering dikalahkannya. Sementara bagi Axelsen, Momota adalah lawan yang paling sering mengalahkannya.

Namun, Momota justru mengaku tidak percaya diri.

"Saya sangat senang bisa kembali ke sini setelah semua kesulitan yang saya hadapi," kata Momota, dilansir BolaSport.com dari BWF Badminton.

"Pada final, saya akan mencoba yang terbaik untuk semua orang yang mendukung saya ketika saya kesulitan."

"Pada semifinal, saya tidak percaya diri."

"Saya hanya mencoba untuk tidak membuat kesalahan dan mencoba untuk mengembalikan serangan ke wilayah lawan."

"Saya juga tidak benar-benar percaya diri untuk final, saya hanya akan melakukan yang terbaik untuk orang-orang yang mendukung saya," ucap Momota.

Meski demikian, Momota merasa dia sudah dekat dengan jawaban yang dicarinya setelah hampir putus asa dengan kariernya.

"Saya merasa kehilangan semuanya. Saya kembali dari nol," kenang Momota.

Baca Juga: Malaysia Open 2022 - Lengkap Sudah Penderitaan Tuan Rumah, Wakilnya Ludes Tak Tersisa

"Apa yang sudah saya bangun semuanya hilang. Walau saya menyukai bulu tangkis, saya hampir mulai tidak menyukainya."

"Sekarang saya tampil di final dan itu bagus buat saya dan saya kira mungkin semakin dekat dengan jawaban yang saya cari."

"Saya kira saya mungkin akan naik satu tingkat. Saya sedang berada dalam kondisi terbaik dalam beberapa bulan terakhir."

"Di final, tidak masalah siapa lawan saya. Saya tidak boleh terlalu santai, juga tidak boleh terlalu tegang," tambahnya.

Pertandingan Momota vs Axelsen akan menjadi partai keempat dari babak final Malaysia Open 2022 yang digelar di Axiata Arena, Malaysia, Minggu (3/7/2022) mulai pukul 12.00 WIB.

Baca Juga: Rekap Malaysia Open 2022 - Apriyani/Fadia dan Fajar/Rian Kompak ke Final Lagi, Jonatan Terhenti

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P