Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Sebelum minta dijual oleh Manchester United, Cristiano Ronaldo ternyata hampir ditendang berkali-kali di era Ralf Rangnick.
Babak baru transfer Cristiano Ronaldo ikut mengungkap rencana lama Ralf Rangnick saat masih menjabat sebagai pelatih interim Manchester United.
Ternyata, Rangnick sempat memperingatkan klub tentang efek kehadiran Ronaldo.
Man United saat ini memang tengah pusing tujuh keliling setelah Cristiano Ronaldo meminta untuk dijual ke klub lain.
Ronaldo merasa Man United saat ini tidak memiliki kekuatan untuk meraih trofi.
Kabar kepergian Ronaldo sebenarnya bukan hal baru mengingat ia sudah dirumorkan akan hengkang saat klubnya gagal melaju ke Liga Champions musim 2022-2023.
Namun, Man United ternyata bisa menghindari situasi ini jika mendengarkan saran Rangnick.
Dilansir BolaSport.com dari The Athletic, Rangnick merasa seorang pemain tidak seharusnya bertahan secara terpaksa di suatu klub.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Dipaksa Ikut Pra-musim Meski Akhirnya Tinggalkan Manchester United
Pelatih asal Jerman tersebut juga berani menyarankan klub agar memasukkan Ronaldo ke dalam daftar jual pada bursa transfer Januari 2022.
Rangnick berulang kali mengirim surel ke John Murtough selaku Direktur Olahraga Man United dan CEO klub, Richard Arnold.
Dalam surelnya, Rangnick meragukan masa depan Ronaldo setelah musim 2021-2022.
Solusi terbaik yang dilihat Rangnick adalah melepas Ronaldo sesegera mungkin.
Hal tersebut dilakukan Rangnick agar mampu membangun lini serang yang baru untuk Man United.
Usia Ronaldo yang sudah 37 tahun dianggap tidak cocok untuk proyek jangka panjang.
Baca Juga: 5 Pemain Alternatif Jika Cristiano Ronaldo Hengkang dari Man United
Tidak hanya itu, Ronaldo juga kurang cocok dengan gaya permainan yang saat itu ingin ditampilkan oleh Rangnick.
Rangnick pun meminta klub untuk menjual Ronaldo dan mencarikan pengganti yang lebih sesuai dengan keinginannya.
Baik Murtough maupun Arnold menolak saran Rangnick dan justru meyakini Ronaldo bertahan hingga kontraknya habis pada 30 Juni 2023.
Keputusan tersebut justru menjadi bumerang karena kini Ronaldo meminta untuk dilepas pergi.
Sementara Rangnick menyelesaikan tugasnya sebagai pelatih interim dan batal menjadi penasihat di Man United.
Situasi Ronaldo kini menjadi tanggung jawab pelatih baru Man United, Erik ten Hag.
Baca Juga: Jose Mourinho: Kita akan Bicara pada 13 Agustus
Ronaldo disebut belum berkonsultasi dengan Ten Hag meski sudah menyatakan keinginan hengkang.
Pertemuan keduanya diharapkan bisa menghasilkan solusi terbaik untuk keberlangsungan klub.