Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Cristiano Ronaldo merelakan satu kenikmatan di Manchester United demi bisa gabung dengan klub Liga Champions.
Masa depan Cristiano Ronaldo di Manchester United kembali menjadi perbincangan hangat.
Pasalnya, menurut kabar yang beredar, Ronaldo ingin pergi dari Manchester United.
Kabar tersebut diunggah oleh pakar transfer kenamaan asal Italia, Fabrizio Romano, melalui akun Twitter pribadinya.
Fabrizio mengatakan sang superstar Portugal sudah menyampaikan niatnya kepada pihak manajemen Manchester United untuk hengkang.
Dilansir BolaSport.com dari Independent, drama Ronaldo yang ingin meninggalkan Manchester United memasuki babak baru.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Katakan Tidak untuk Gabung Chelsea, Ini Alasannya
Ronaldo, yang mencetak 24 gol pada musim 2021-2022 bersama Manchester United, dilaporkan bersedia mengambil pemotongan gaji yang cukup besar demi memuluskan bergabung ke klub lain.
Hal itu dilakukan agar dia bisa bergabung dengan klub yang berlaga di Liga Champions.
Untuk diketahui, kontrak Ronaldo saat ini membuatnya mendapatkan upah lebih dari 480 ribu pounds (sekitar Rp8,7 miliar).
Sebuah bayaran yang konon membuat calon klub baru Ronaldo ketar-ketir.
Oleh karena itu, Ronaldo rela dibayar lebih rendah dan merelakan kenikmatannya itu demi bisa bergabung ke calon klub baru yang bermain di Liga Champions.
Menurut laporan Sportskeeda yang dinukil BolaSport.com, sudah ada beberapa klub yang siap menampung Ronaldo.
Sebut saja Chelsea dan Bayern Muenchen.
Untuk Chelsea, pemilik baru mereka, Todd Boehly, dikabarkan telah bertemu dengan agen Cristiano Ronaldo, Jorge Mendes, di Portugal.
Cristiano Ronaldo told Man United he wants to leave this summer as he wants to see more ambition. Man Utd are still hopeful of keeping CR7, but aware of decision. ???????????? #Ronaldo
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) July 2, 2022
Cristiano has no agreement with any other club. Mendes explored options for weeks and will continue. pic.twitter.com/VRji13zrz0
Menurut laporan The Athletic yang dinukil BolaSport.com, dalam pertemuan tersebut, kemungkinan CR7 pindah ke The Blues dibahas antara kedua pihak, di tengah pencarian Boehly untuk pengganti Romelu Lukaku.
Sementara untuk Bayern Muenchen, mereka bisa menggunakan Ronaldo sebagai solusi pengganti Robert Lewandowski yang berniat hengkang.
Lewandowski telah mengumumkan beberapa kali selama musim panas 2022 bahwa dirinya ingin meninggalkan klub.
Peluang Ronaldo ke Die Roten cukup terbuka lebar karena Bayern Muenchen tidak perlu mengeluarkan uang banyak untuk biaya transfer dan bisa membantu transisi Bayern Muenchen ke era pasca-Lewandowski lebih mulus.
Baca Juga: Edan! Manchester United Cuci Gudang, Siap Lego Delapan Pemainnya