Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Erling Haaland Masih Mungkin untuk Berkelana ke Klub Lain

By Arizal Muhammad Valevi - Rabu, 6 Juli 2022 | 08:30 WIB
Erling Haaland memarken Manchester City sebagai klub barunya. (TWITTER.COM/ERLINGHAALAND)

BOLASPORT.COM - Masa depan Erling Haaland untuk bergabung ke klub lain masih terbuka lebar berkat dua klausul rilis yang dia miliki.

Meskipun Erling Haaland sudah resmi berpindah ke Manchester City pada musim panas 2022, masa depan jangka panjangnya masih belum pasti.

Hal ini dikarenakan dua klausul pelepasan yang menjadi bagian dari kontraknya bersama The Citizens.

Ketika sudah mencapai kata sepakat dengan Man City, Erling Haaland mensyaratkan dua hal.

Pertama adalah menjadi pemain dengan gaji termahal kedua di Liga Inggris setelah Cristiano Ronaldo.

Haaland mengantongi gaji sebanyak 18 juta pounds (Rp 324 miliar) per tahun.

kedua adalah Haaland diberi hak untuk bisa melanjutkan setiap langkah kariernya ke depan. 

 Baca Juga: Dapat Porsi Latihan Berat dari Erik ten Hag, Begini Respons Para Pemain Manchester United

Dilansir BolaSport.com dari Marca, pihak Haaland berhasil mendapatkan dua klausul pelepasan.