Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong mengungkapkan dua tim terkuat yang ada di Grup A Piala AFF 2022.
Menurut Shin Tae-yong, Thailand merupakan salah satunya.
Bahkan pelatih asal Korea Selatan tersebut menilai timnas U-19 Thailand juga menjadi tim terkuat di Asia Tenggara.
Apa yang dikatakan Shin Tae-yong didasari atas hasil yang diperoleh timnas U-19 Thailand saat melawan Myanmar beberapa waktu lalu.
Seperti yang diketahui, Shin Tae-yong menyempatkan diri datang langsung untuk menyaksikan duel antara timnas U-19 Thailand versus Myanmar.
Baca Juga: Malaysia Masters 2022 - Tukang Sihir Olimpiade Tokyo Ambyar Lagi
Pada kesempatan tersebut, timnas U-19 Thailand sukses mengalahkan Myanmar dengan skor 3-0 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Senin (4/7/2022).
"Thailand benar-benar tim terkuat di Asia Tenggara (Level U-19)," kata Shin Tae-yong, dilansir BolaSport.com dari Soha.vn.
"Saya menyaksikan pertandingan mereka melawan Myanmar."
"Mereka adalah tim yang sangat kuat," tuturnya.
Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Timnas U-19 Indonesia vs Thailand di Piala AFF U-19 2022, Kick-off Malam Ini
Oleh sebab itu, Shin Tae-yong berharap nantinya para pemain timnas U-19 Indonesia bisa tampil maksimal ketika melawan Thailand.
Shin Tae-yong ingin Ronaldo Kwateh dkk menampilkan permainan yang lebih baik ketimbang melawan Vietnam di laga perdana.
Duel antara timnas U-19 Indonesia versus Thailand sendiri bakal terlaksana nanti malam di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (6/7/2022).
Pertandingan ini merupakan pertandingan matchday ketiga Grup A Piala AFF U-19 2022.
Selain Thailand, Shin Tae-yong juga menilai bahwa Vietnam merupakan saingan terberat bagi timnas U-19 Indonesia.
Baca Juga: Piala AFF U-19 2022 - Timnas Thailand Cetak Gol dengan Skema Sama, Timnas Indonesia Wajib Waspada
"Tim terkuat di grup kami (Grup A) adalah Thailand dan Vietnam," ucap Shin Tae-yong.
"Melawan Vietnam kami kami bermain bagus, tapi melawan Thailand kami harus lebih baik lagi," ujarnya.
Sementara itu, apa yang dikatakan Shin Tae-yong memang benar adanya.
Saat ini timnas U-19 Indonesia, Thailand, dan Vietnam menguasai Grup A.
Timnas U-19 Thailand sementara memimpin klasemen dengan enam poin.
Timnas U-19 Indonesia tepat berada di bawah Thailand dengan empat poin.
Kemudian timnas U-19 Vietnam menempel di posisi ketiga dengan raihan poin yang sama yakni empat.