Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kehilangan ini akan menjadi pukulan tersendiri bagi Man City terlebih mereka juga kehilangan mesin gol lainnya, yakni Gabriel Jesus yang hengkang ke Arsenal.
Menurut legenda Arsenal, Paul Merson, hal ini bisa menyulitkan Man City kendati sudah mendatangkan Julian Alvarez dan Erling Haaland.
Kedua pemain tersebut memang lebih tergolong dalam usia muda dan punya masa depan yang cerah serta sudah terbukti di klub-klub sebelumnya.
Raheem Sterling has contributed to ???????? ???????????????????? 20 goals in his last 7 seasons... ????
Are @ManCity making a mistake by selling him to @ChelseaFC? ???? pic.twitter.com/KWiI9JvgdS
— SPORF (@Sporf) June 28, 2022
Namun, Liga Inggris yang terkenal dengan permainan keras dan cepat serta memiliki intensitas tinggi bisa membuat kesulitan beradaptasi bagi pemain baru.
"Saya pikir Sterling adalah penandatanganan yang bagus, saya khawatir tentang Man City menjual Sterling," ujar Paul Merson, dikutip BolaSport.com dari Football London.
"Anda menjual banyak gol, orang-orang pergi kepada saya 'dia selalu di tiang jauh mengetuk mereka' dia tidak mendorong siapa pun keluar untuk membuat mereka mencetak gol."
"Ada seni untuk apa yang dia lakukan dan dia akan menjadi kehilangan besar bagi Man City dan jika Chelsea mendapatkannya."
Baca Juga: Profil Christophe Galtier, Pelatih Berpengalaman Pencetak Sejarah yang Ambisius
"Itu akan menjadi penandatanganan besar terutama ketika Anda mendapatkan pemain internasional berkualitas di salah satu tim top dalam sepak bola dan bawa dia ke Chelsea, itu adalah rekrutan besar," tutur Merson menambahkan.
Raheem Sterling to Chelsea, we’re getting closer… ???????? pic.twitter.com/kJcITFcF8N
— LDN (@LDNFootbalI) June 27, 2022
Kini, Chelsea mengalihkan perhatian utama kepada Sterling setelah target prioritas mereka, yakni Jules Kounde dari Sevilla masih sulit diwujudkan.
Dengan kedatangan Sterling ke Chelsea, hal ini diharapkan sebagai satu langkah untuk memulai pembangunan baru Thomas Tuchel di era Todd Boehly.