Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Presiden Arema FC Doakan Kemenangan di Depan Ka’bah, Singo Edan Sukses Bekuk PSIS Semarang

By Abdul Rohman - Kamis, 7 Juli 2022 | 23:49 WIB
Presiden Arema FC, Gilang Widya Pramana dan pelatih Eduardo Almeida (ISTIMEWA)

BOLASPORT.COM - Arema FC berhasil meraih kemenangan 2-0 atas PSIS Semarang dalam leg pertama semifinal Piala Presiden 2022 di Stadion Jatidiri, Semarang, Jawa Tengah, Kamis (7/7/2022).

Gol Arema FC diciptakan oleh Abel Camara (menit ke-77) dan Gian Zola (88').

Terlepas dari masalah teknis di lapangan, kemenangan ini juga andil dari doa yang dipanjatkan oleh Presiden Arema FC, Gilang Widya Pramana di depan Ka’bah.

Baca Juga: Semifinal Piala Presiden 2022 - Pergantian Pemain Jadi Kunci Arema FC Curi 3 Poin di Kandang PSI

Gilang Widya Pramana diketahui tengah menunaikan ibadah Haji di Tanah Suci Mekkah.

“Kok khusu’ banget pengen tau dia doanya apa. Doanya buat @aremaofficial. Masya Allah,” tulis sang istri Shandy Purnamasari pada story akun instagram pribadinya, Kamis (7/7/2022).

Ternyata, dari postingan akun @ijamradus76 yang merupakan Media Officer Arema FC, Sudarmaji, terdengar Doa yang dipanjatkan Gilang Widya Pramana.

Baca Juga: Piala AFF U-19 2022 - Rasa Penasaran Shin Tae-yong yang Belum Juga Terpecahkan

“Bismilah ya Allah, hari ini semoga Arema diberi kemenangan ya Allah,” ucap pria yang akrab disapa Juragan 99 lirih di depan Ka’bah.

Pada postingan sebelumnya, dia juga mengunggah foto Juragan 99 yang tengah mengangkat trofi Piala Presiden sambil tersenyum.

Postingan ini diberi caption “Bismillah mohon doa terbaik agar sore nanti kita diberikan kekompakan keberuntungan kemudahan untuk mempertahankan Piala Presiden,” tulis Sudarmaji.

Baca Juga: Kabar Buruk! Marselino Ferdinan Cedera Hamstring dan Harus Istirahat 2 Bulan

Postingan itu kemudian dikomentari Juragan 99, “Bismillah kita doakan dari Tanah Suci."

Atas kemenangan ini, mempermudah klub yang berjulukan Singo Edan itu menatap leg kedua semifinal Piala Presiden 2022 kontra PSIS Semarang.

Pertandingan tersebut akan berlangsung di Stadion Kanjuruhan Malang, Jawa Timur, Senin (11/7/2022).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P