Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Timnas U-19 Vietnam berhasil mengalahkan Myanmar dengan skor 3-1 dalam laga matchday keempat Grup A Piala AFF U-19 2022 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Jumat (8/7/2022).
Pada kesempatan kali ini timnas U-19 Vietnam tampil menekan sejak menit awal.
Bahkan gol sudah didapatkan timnas U-19 Vietnam ketika pertandingan baru berjalan dua menit.
Gol tersebut dicetak melalui tandukan dari Nguyen Qouc Viet.
Setelah gol ini, timnas U-19 Myanmar mulai keluar dari tekanan.
Baca Juga: Siapa Sponsor Utama Liga 1 2022/2023? PT LIB Angkat Bicara
Peluang menyamakan skor pun muncul pada menit ke-30 lewat sebuah sepakan tendangan bebas dari La Min Htwe.
Namun sayang, bola masih melebar tipis di atas gawang timnas U-19 Vietnam.
Skor 1-0 untuk timnas U-19 Vietnam bertahan hingga babak pertama berakhir.
Timnas U-19 Vietnam berhasil menggandakan keunggulan pada menit ke-53.
Berawal dari sebuah sepakan pojok, kemelut terjadi di dalam kotak penalti timnas U-19 Myanmar.
Bola yang melambung kemudian ditanduk oleh Nguyen Quoc Viet untuk memberikan umpan kepada Khuat Van Khang.
Baca Juga: Tottenham Hotspur Terlihat Menakutkan di Bursa Transfer, Legenda Arsenal Cemburu
Tanpa kesulitan, pemain bernomor punggung 10 ini mengirimkan bola masuk ke gawang timnas U-19 Myanmar.
Skor berubah menjadi 2-0.
Satu menit jelang pertandingan berakhir, timnas U-19 Vietnam mencetak gol ketiganya.
Memanfaatkan umpan lambung dari Khuat Van Khang, Nguyen Qouc Viet kembali mencetak gol melalui tandukan.
Dua menit berselang, timnas U-19 Myanmar berhasil memperkecil kedudukan.
Gol tersebut dicetak oleh sang kapten, La Min Htwe.
Hingga pertandingan diakhiri tak ada lagi gol tercipta.
Timnas U-19 Vietnam sukses mengalahkan Myanmar dengan skor 3-1.
Hasil ini membuat timnas U-19 Vietnam menjauhkan diri dari kejaran musuh-musuhnya di Grup A.
Sekarang timnas U-19 Vietnam menempati posisi puncak dengan raihan 10 poin.
Baca Juga: Hasil Malaysia Masters 2022 - Dan Lagi, Gregoria Bikin Merana Ratu Bulu Tangkis Dunia
Timnas U-19 Vietnam berjarak tiga poin dari Thailand yang berada diperingkat kedua.
Sedangkan jarak Vietnam dengan timnas U-19 Indonesia menjadi lima poin.
Namun timnas U-19 Indonesia masih memiliki kesempatan kembali memperpendek selisih poin dengan Vietnam.
Seperti yang diketahui, Ronaldo Kwateh dkk baru akan menjalani laga matchday keempat Grup A nanti malam.
Lawan yang harus dihadapi timnas U-19 Indonesia yakni Filipina.
Sementara itu, gagal meraih poin membuat timnas U-19 Myanmar tertahan diperingkat ketiga dengan enam angka.
Posisi Myanmar sendiri bakal diambil alih timnas U-19 Indonesia apabila sanggup mengalahkan Filipina.
Susunan pemain timnas U-19 Myanmar versus Vietnam:
Timnas U-19 Myanmar: 1-Hien Htet Soe; 4-Lan Sann Aung, 6-Ar Kar Kyaw, 7-Zaw Win Thein, 8-Chit Aye, 9-Moe Swe, 10-La Min Htwe, 11-Hein Zaw Naing, 12-Tun Tun Thein, 20-Oakkar Naing, 23-Khant Zin Hein
Pelatih: Soe Myat Min
Timnas U-19 Vietnam: 23-Cao Van Binh, 2-Ha Chau Phi, 3-Trinh Hoang Canh, 4-Vu Van Son, 8-Nguyen Van Tu, 9-Nguyen Qouc Viet, 10-Khuat Van Khang, 12-Nguyen Bao Long, 13-Nguyen Minh Trong, 14-Nguyen Van Truong, 15-Nguyen Dinh Bac
Pelatih: Dinh The Nam.