Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Malaysia Masters 2022 - Revans atas Apriyani/Fadia, Ganda Putri Tuan Rumah Jangan Senang Dulu

By Wahid Fahrur Annas - Sabtu, 9 Juli 2022 | 09:00 WIB
Atlet bulutangkis ganda putri Malaysia, Pearly Tan dan Thinaah Muralitharan, sedang memberikan isyarat kepal tangan tanda keberhasilan saat bertanding di Istora Senayan, Jakarta, 11 Juni 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putri tuan rumah, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan, tak boleh senang dulu usai berhasil melaju ke babak semifinal Malaysia Masters 2022.

Pearly Tan/Thinaah Muralitharan berhasil menaklukan pasangan ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Tan/Thinaah akhirnya membalas kekalahan dari Apriyani/Fadia yang mereka terima pada ajang Indonesia Masters lalu.

Ganda putri peringkat 10 dunia bwf itu menang dua gim dengan skor 21-18, 21-17 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Jumat (8/7/2022).

Meski begitu, Tan/Thinaah tak ingin berlarut dalam euforia kemenangan melawan Apriyani/Fadia untuk fokus menghadapi laga semifinal.

Ini merupakan kali ketiga bagi Tan/Thinaah menembus babak empat besar pada tahun ini.

Baca Juga: Malaysia Masters 2022 - Indonesia dan China Dominan di Semifinal, Tuan Rumah Cuma Sisakan 2

Namun dua pencapaian sebelumnya selalu gagal saat dihentikan ganda putri Jepang, Nami Matsuyama/Chiharu Shida, pada Thailand Open. Serta Apriyani/Fadia pada Indonesia Masters.

Maka dari itu, Tan/Thinaah tak boleh senang dulu.