Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Duo Man United dan Penyerang Baru Spurs Lewat, Jesus bakal Gacor di 2022-2023

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Sabtu, 9 Juli 2022 | 23:30 WIB
Gabriel Jesus mencetak gol dalam debut di Arsenal saat uji coba lawan Nuernberg (8/7/2022). (TWITTER.COM/TIKITAKACONNOR)

BOLASPORT.COM - Duo Manchester United, Jadon Sancho dan Marcus Rashford beserta penyerang baru Tottenham Hotspur, Richarlison, bakal kalah garang ketimbang Gabriel Jesus di musim 2022-2023.

Komentar tersebut terlontar dari eks pemain bertahan Liverpool, Steve Nicol.

Pandangan yang diberikan oleh Steve Nicol bisa jadi merujuk pada penampilan apik Gabriel Jesus dalam laga ujicoba terbaru Arsenal.

Gabriel Jesus turut bermain dalam laga pramusim Arsenal kontra FC Nuernberg di Max-Morlock Stadion, Nuernberg, Jumat (8/7/2022) waktu setempat.

Laga yang berkesudahan dengan kemenangan 5-3 Arsenal atas FC Nuernberg tersebut menjadi momen epic bagi Gabriel Jesus.

Penyerang yang diboyong dari Manchester City senilai 45 juta pounds tersebut memang baru tampil di babak kedua.

Namun, hanya butuh 90 detik bagi Gabjes, sapaan dari Jesus, untuk membobol gawang Nuernberg.

Baca Juga: Dembele Diperebutkan 5 Klub Besar, PSG & Real Madrid Termasuk

Jesus sukses mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-47 usai menuntaskan kerja sama satu-dua dengan Eddie Nketiah.