Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Starting XI Timnas U-19 Indonesia Vs Myanmar - Hokky-Rabbani, Shin Tae-yong Duetkan Top Scorer Piala AFF U-19 2022 Sejak Awal

By Bagas Reza Murti - Minggu, 10 Juli 2022 | 19:18 WIB
Pemain timnas U-19 Indonesia, Rabbani Tasnim Siddiq, melakukan selebrasi setelah mencetak gol keduanya dalam laga melawan Filipina di Grup A Piala AFF U-19 2022, Jumat (8/7/2022) di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Untuk posisi kiper, memang peran ini berbeda dari posisi lainnya," kata Shin Tae-yong.

"Jadi, saya pastikan akan meminimalisir pergantian kiper selama turnamen ini."

"Karena kiper itu berbeda, menurut saya sangat penting penjaga gawang dimainkan terus selama turnamen dan saya akan jarang sekali mengganti posisi kiper," tuturnya.

Kuartet lini belakang diisi Ahmad Rusadi, Muhammad Ferrari, Kakang Rudianto dan Mikael Tata.

Baca Juga: Asnawi Mangkualam Agresif Lagi, Pelatih Ansan Greeners Kembalikan Posisinya dan Minta Tambah Kecepatan

Di lini tengah, kemungkinan Shin Tae-yong hanya mengandalkan satu gelandang bertahan yakni Dimas Juliono.

Sedangkan 3 pemain tengah lain bertipe menyerang yakni Ferdiansyah Cecep Surya, Zanadin Fariz, dan Arkhan Fikri.

Di lini serang, duet Rabbani Tasnim dan Hokky Caraka untuk pertama kalinya dicoba.

Keduanya diharapkan bisa menggedor pertahanan Myanmar.

Hokky dan Rabbani adalah dua top scorer sementara Piala AFF U-19 2022 dengan masing-masing 4 dan 3 gol.