Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF U-19 2022 - Laos Perkasa di Grup B, Pelatih Malaysia Kirim Pujian

By Abdul Rohman - Selasa, 12 Juli 2022 | 05:45 WIB
Pelatih timnas U-19 Malaysia, Hassan Sazali Mohd Waras, nampak hadir dalam sesi jumpa pers Piala AFF U-19 2022 di Hotel Century, Senayan, Jakarta, 1 Juli 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Malaysia U-19, Hassan Sazali Mohd Waras, mengirimkan pujian atas pencapaian yang diraih Laos U-19 dalam Grup B Piala AFF U-19 2022.

Laos U-19 berhasil menyapu bersih empat laga Grup B Piala AFF U-19 2022 dengan kemenangan.

Menang atas Timor Leste (0-2), Kamboja (2-1), Singapura (3-1), Malaysia (0-1).

Baca Juga: Harry Maguire tetap Jadi Kapten Man United, Gary Neville Minta Para Fan Tak Lakukan Perundungan

Hasil tersebut mengantarkan Laos U-19 melaju ke semifinal Piala AFF U-19 2022 dengan status juara Grup B.

Hassan Sazali Mohd Waras menilai bahwa Laos U-19 menjadi salah satu tim yang mempunyai persiapan matang dalam mengarungi Piala AFF U-19.

Di satu sisi, skuad Laos U-19 saat ini juga dipersiapkan guna menatap Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.

Baca Juga: Piala AFF U-19 2022 - Tanpa Kekalahan di Fase Grup, Pelatih Laos Akui Anak Asuhnya Tengah Lapar

Dalam Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, Laos menghuni Grup C bersama Jepang, Yaman, Palestina, dan Guam.