Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menpora Minta Suporter Jangan Berikan Tekanan Ke Vietnam dan Thailand

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 12 Juli 2022 | 20:30 WIB
Suporter timnas U-19 Indonesia menyanyikan yel-yel untuk mendukung skuad Garuda Nusantara sebelum masuk Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (10/7/2022). (WILA WILDAYANTI/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali, meminta kepada suporter Indonesia untuk tidak memberikan teror kepada Vietnam dan Thailand.

Rasa sakit hati yang kini dirasakan terkait gagalnya timnas U-19 Indonesia ke semifinal Piala AFF U-19 2022 diminta sudah harus dilupakan.

Seperti diketahui, timnas U-19 Indonesia gagal lolos ke semifinal Piala AFF U-19 2022 karena kalah head to head dari Vietnam dan Thailand.

Vietnam dan Thailand bermain imbang 1-1 dalam laga terakhir Grup A Piala AFF U-19 2022 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (10/7/2022).

Banyak yang menilai pertandingan Thailand Vs Vietnam main mata.

Sebab, ketika skor imbang 1-1, intensitas pertandingan mulai menurun dan tidak ada gol lagi yang tercipta.

PSSI pun sampai mengirimkan surat kepada AFF bahkan FIFA untuk menindaklanjuti pertandingan Vietnam dan Thailand.

Sebab, laga tersebut dinilai tidak fairplay dan merugikan timnas U-19 Indonesia.

Baca Juga: Suporter Timnas U-19 Indonesia Diminta Jangan Teror Vietnam Thailand di Semifinal Piala AFF U-19 2022