Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF U-19 2022 - Laos Ogah Kehilangan Momentum saat Berjumpa Thailand U-19

By Abdul Rohman - Selasa, 12 Juli 2022 | 21:45 WIB
Pelatih timnas U-19 Laos, Hans Michael Weiss, saat sedang menjalani sesi jumpa pers di Hotel Century, Senayan, Jakarta, 12 Juli 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Laga semifinal Piala AFF U-19 2022 antara Laos U-19 vs Thailand U-19 berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Rabu (13/7/2022).

Pelatih Laos U-19, Hans Michael Weiss, menyadari bahwa pertandingan lawan Thailand U-19 akan berjalan tidak mudah.

Laos U-19 melaju ke babak semifinal Piala AFF U-19 2022 usai keluar sebagai juara Grup B dengan perolehan 12 poin.

Baca Juga: FIBA Asia Cup 2022 - Marques Bolden Dkk Bawa Indonesia Tenggelamkan Arab Saudi

Dari empat pertandingan, Laos memetik kemenangan atas Timor Leste (0-2), Kamboja (2-1), Singapura (3-1), Malaysia (0-1).

Hans Michael Weiss pun berharap anak asuhnya dapat bermain baik pada laga tersebut.

"Ini akan menjadi pertandingan yang berat bagi kami dan juga mungkin untuk Thailand, karena sistem turnamen dengan pertandingan tiap 48 jam. Itu sulit untuk dilakukan," tutur Hans Michael Weiss, dalam sesi jumpa pers, Selasa (12/7/2022).

Baca Juga: Bertahan di PSG karena Tekanan Politik, Kylian Mbappe bakal Tetap ke Real Madrid

"Kami memiliki dua hari untuk berlatih sebelum pertandingan (melawan Thailand)."