Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sang partner Rinov Rivaldy pun tak menampik pandangan itu, dirinya juga merasa masih melakukan adaptasi.
"Ya dalam pertandingan tadi, kami masih harus melakukan penyesuaian dengan lapangan, angin, dan shuttlecocknya," kata Rinov Rivaldy.
"Tetapi syukurlah adaptasinya berjalan baik dan kami bisa menang," tuturnya lagi.
Menurut Pitha, sejak masuk lapangan, pasangan peringkat 18 dunia itu mengaku optimistis bisa memenangi laga pembuka turnamen level 500 ini.
Selain bermodal keberhasilan sebagai finalis di Malaysia Masters pekan lalu, Rinov/Pitha juga dalam kondisi prima.
"Dari awal, keyakinan untuk menang itu harus ada. Tetapi, kami tidak mau terlalu yakin juga, supaya tetap waspada," sebut Pitha.
"Yakin dengan kemampuan diri sendiri dan juga partner. Kami hanya berprinsip setiap tampil harus bisa lebih dari yang kemarin saja," tambah Rinov.
Dengan kemenangan tersebut, di babak kedua Rinov/Pitha bakal menghadapi wakil Malaysia yang jadi unggulan ketujuh, Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie.
"Buat persiapan besok melawan pasangan Malaysia, kami harus lebih siap lagi karena lawan sudah bertambah berat," ucap Rinov Rivaldy.
"Jadi fokusnya harus ditambah dan serta menyiapkan strategi yang bagus saja," imbuhnya.