Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hanno Behrens Tidak Bisa Pasang Target Juara Liga 1 ke Persija Jakarta

By Wila Wildayanti - Rabu, 13 Juli 2022 | 19:30 WIB
Pemain Persija Jakarta, Hanno Behrens. (INSTAGRAM/@PERSIJA)

BOLASPORT.COM - Pemain anyar Persija Jakarta, Hanno Behrens mengaku enggan muluk-muluk berbicara targetnya bersama tim berjuluk Macan Kemayoran tersebut.

Hanno Behrens memang telah bergabung dengan latihan Persija Jakarta dalam dua hari di Nirwana Park, Bojongsari.

Dalam latihan tersebut tentu saja pemain anyar Persija itu masih beradaptasi dengan para pemain serta situasi.

Pemain asal Jerman itu juga mengaku saat ini ikut menjalani persiapan dengan tim untuk membentuk fisik, taktik hingga mempelajari kreasi serangan.

Baca Juga: Punya Cerita Tersendiri, Pemain Asing Persija Jakarta Ungkap Makna di Balik Tatonya

Meski baru bergabung dengan tim, tentu saja Hanno Behrens berusaha keras untuk beradaptasi dengan tim.

Apalagi Persija sendiri akan melamoni uji coba melawan RANS Nusantara FC pada Sabtu (16/7/2022) nanti.

Jelang menghadapi laga persahabatan itu, Behrens mengaku bahwa tim telah menjalani latihan dengan bagus.

“Latihan berjalan bagus untuk persiapan pertandingan persahabatan. Lebih banyak latihan taktis daripada berlari hari ini,” ujar Hanno Behrens sebagaimana dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.

Meski telah menjalani latihan dengan bagus bersama tim.

Hanno pun mengaku bahwa tak ingin sesumbar terkait targetnya bersama tim.

Menurutnya sebagai pemain profesional ia akan bekerja keras dan pastinya akan memberikan yang terbaik untuk tim.

Oleh karena itu, alih-alih membeberkan targetnya bersama Persija mantan pemain FC Nurnberg itu bertekad untuk selalu memberikan yang terbaik buat tim.

Baca Juga: Jadwal Persija Jakarta di Liga 1 2022/2023 - Lawan Persib Bandung pada...

Untuk itu, daripada membuat janji Hanno meminta semua pihak untuk menantikan penampilan Persija di Liga 1 nantinya.

“Untuk sekarang masih sulit untuk mengatakan (target). Yang pasti kami ingin melalui musim ini dengan baik,” kata Hanno.

“Saya tidak mau berbicara banyak mengenai trofi, tapi saya tahu Persija ingin memenangkan sesuatu. Mari kita lihat ke depannya,” tuturnya.

Jelang Liga 1 2022/2023 ini Persija memang bisa dibilang melakukan perombakan besar-besaran.

Khususnya untuk pemain asing setelah ditinggal oleh Marko Simic, Makan Konate, Rohit Chand, dan Marco Motta.

Baca Juga: Jadwal Persebaya Surabaya di Liga 1 2022-2023 - Catat Laga Lawan Persib, Persija, Arema FC, Bali United 

Namun, dengan adanya perombakan ini tim kesayangan The Jakmania itu bisa tampil luar biasa pada musim ini.

Meski untuk pemain asingnya sendiri belum lengkap.

Sebab Persija baru hanya mengenalkan tiga pemain asing saja yakni Ondrej Kudela, Michael Krmencik, dan Hanno Behrens.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P