Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

BURSA TRANSFER - Lisandro Martinez Tak Pusing soal Nomor Punggung di Man United

By Sri Mulyati - Kamis, 14 Juli 2022 | 16:50 WIB
Bek milik Ajax Amsterdam, Lisandro Martinez, menjadi salah satu target utama dari Manchester United. (MAURICE VAN STEEN/AFP)

BOLASPORT.COM - Bek tengah Ajax, Lisandro Martinez, tidak perlu memusingkan nomor punggung saat pindah ke Manchester United.

Manchester United berada dalam kondisi terbaik untuk menerima Lisandro Martinez, terutama menyangkut nomor punggung sang pemain.

Nomor punggung memang menjadi salah satu hal krusial bagi pemain yang pindah klub.

Pemain baru sering harus mengganti nomor punggung mereka karena lebih dahulu dimiliki pemain senior.

Lisandro Martinez tidak perlu mengorbankan hal tersebut saat pindah ke Manchester United.

Sejak bergabung dengan Ajax pada awal musim 2019-2020, Martinez selalu menjadi pemakai nomor punggung 21.

Tradisi tersebut berpeluang besar berlanjut kala Martinez mengenakan seragam Setan Merah.

Dilansir BolaSport.com dari Manchester Evening News, nomor punggung 21 di Man United saat ini memang tidak ada pemakainya.

Baca Juga: Raphinha: Barcelona adalah Klub Impian Saya sejak Kecil

Pemilik terakhir nomor punggung tersebut adalah striker asal Uruguay, Edinson Cavani.

Cavani harus mengenakan nomor punggung 21 setelah Cristiano Ronaldo datang pada awal musim 2021-2022.

Ronaldo mendapatkan nomor punggung tujuh seperti yang sudah menjadi ciri khasnya selama ini.

Kontrak Cavani di Man United saat ini telah berakhir dan klub memutuskan untuk tidak memperpanjangnya.

Nomor punggung 21 pun bisa langsung dipakai oleh Martinez setelah sang bek tengah resmi datang.

Transfer Martinez memang dikabarkan akan selesai dalam hitungan jam.

Negosiasi Man United dan Ajax berjalan dengan lancar sehingga kesepakatan mudah tercapai.

Baca Juga: Efek Transfer Lisandro Martinez, 3 Bek Senior Man United Diasingkan

Kedua klub telah bertemu pada Rabu (13/7/2022) untuk negosiasi tahap lanjut.

Hasilnya, kedua klub pun berhasil mencapai persetujuan terkait harga transfer Martinez.

Man United siap mendatangkan Martinez dengan nilai transfer sebesar 50 juta euro (sekitar Rp754,4 miliar).

Kini, kedua klub tengah mempersiapkan dokumen untuk finalisasi transfer sang pemain.

Begitu tanda tangan Martinez berhasil didapat, Man United pun bisa mengumumkannya sebagai pemain baru.

Baca Juga: Lionel Messi Mesin Pencetak Uang, PSG Jadi Mau Perpanjang Kontrak Sang Megabintang

Martinez akan menjadi pembelian kedua Man United di era kepelatihan Ten Hag.

Pelatih asal Belanda tersebut sebelumnya sudah mendatangkan bek kiri Feyenoord, Tyrell Malacia.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P