Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Thomas Doll Bicara Kualitas Pemain Lokal Persija Jakarta, Pilar Asing Gimana?

By Abdul Rohman - Sabtu, 16 Juli 2022 | 20:40 WIB
Pemain Persija Jakarta, Michael Krmencik mencetak gol dalam laga uji coba melawan RANS Nusantara FC di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Sabtu (16/7/2022). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Thomas Doll berbicara mengenai kualitas pemain lokal dan asing usai Persija Jakarta memetik kemenangan 4-2 atau RANS Nusantara FC dalam laga uji coba di Stadion Wibawa Mukti Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (16/7/2022).

Dikatakan Thomas Doll, pemain lokal Persija Jakarta masih perlu meningkatkan performanya.

Sehingga bisa mengikuti ritme permainan pemain asing.

Baca Juga: Singapore Open 2022 - Kondisi Lebih Prima, Leo/Daniel Merasa Beruntung Gasak Ahsan/Hendra

Sejauh ini, Persija Jakarta telah diperkuat tiga pemain asing. Mereka adalah Michael Krmencik, Hanno Bahrens, dan Ondrej Kudela.

"Tentu saja, untuk pemain lokal saya merasa mereka perlu perkembangan dan butuh waktu, tapi ada juga yang sudah siap," ucap Thomas Doll.

"Seharusnya mereka di babak kedua bisa menahan bola lebih lama, mereka terlalu direct, tidak memutar bola sebelum membangun serangan."

Baca Juga: Punya 3 Kesamaan, Wonderkid Liverpool Bisa Jadi Xavi Versi Inggris

"Tapi saya suka mereka ingin berkembang dan terus berlatih," kata pelatih asal Jerman itu selepas pertandingan.

Lebih lanjut, Thomas Doll menilai bahwa kehadiran pemain asing memberikan warna di skuad Persija Jakarta.

Pada laga kontra RANS Nusantara FC, Michael Krmencik, Hanno Bahrens, dan Ondrej Kudela, tampil sejak awal pertandingan.

Baca Juga: Hasil Singapore Open 2022 - Tampil Kalem, Anthony Ginting Bungkam Jagoan Tuan Rumah

Ketiganya turut menyumbangkan gol,  Michael Krmencik (1), Hanno Bahrens (2), dan Ondrej Kudela (1).

"Saya merasa ada tiga pemain asing begitu sangat bagus untuk tim dalam membentuk pemain lokal," ucap Thomas Doll.

"Karena pemain lokal masih butuh waktu untuk memahami, pemain lokal juga bisa belajar dari tiga pemain luar itu."

"Babak pertama kita cepat, babak kedua kita pelan. Tapi bukan karena kehilangan tiga pemain asing itu (yang ditarik keluar pada babak kedua)," kata Thomas Doll.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P