Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tiga Pemain Asing Persija Dinilai Pintar oleh Pelatih RANS Nusantara

By Mochamad Hary Prasetya - Minggu, 17 Juli 2022 | 10:30 WIB
Selebrasi pemain Persija Jakarta usai mencetak gol ke gawang RANS Nusantara FC dalam laga uji coba di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Sabtu (16/7/2022). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih RANS Nusantara FC, Rahmad Darmawan, memberikan sedikit komentarnya tentang penampilan tiga pemain asing Persija Jakarta.

Ketiga pemain asing Persija Jakarta itu adalah Hanno Behrens, Ondrej Kudela, dan Michael Krmencik.

Ketiga pemain asing itu turut dimainkan dalam laga uji coba antara Persija Jakarta melawan RANS Nusantara FC di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (16/7/2022).

Baik Hanno Behrens, Ondrej Kudela, dan Michael Krmencik mencetak gol dalam kemenangan Persija Jakarta dengan skor 4-2 atas RANS Nusantara FC.

Rahmad Darmawan memuji penampilan tiga pemain asing Persija Jakarta.

Menurut pelatih yang akrab disapa coach RD itu, tiga pemain asing Persija Jakarta bermain pintar dalam sebuah pertandingan.

"Saya lihat para pemain asing Persija Jakarta itu pintar."

"Secara individu, mereka pandai, pandai tahu kapan masuk, pandai harus tahan bola, pandai mengatur serangan, pandai kapan menggiring bola, dan pandai kapan harus satu sentuhan," ucap RD.

Baca Juga: Marselino Ferdinan Dinilai Layak Jadi Pemain Terbaik Piala AFF U-19 2022 Bukan Bintang Malaysia

RD tidak menampik penampilan tiga pemain asing Persija Jakarta itu berkaitan dengan harganya.

Tiga pemain asing Persija Jakarta itu kabarnya memiliki gaji fantastis di musim pertamanya di persepakbolaan Indonesia.

Menurut situs Transfermarkt, Michael Krmencik dihargai Rp 26 Miliar permusim, Ondrej Kudela Rp 8 Miliar permusim, dan Hanno Behrens Rp 6 Miliar permusim.

Tentu saja harga yang sangat mahal itu harus dibayar tuntas dengan penampilannya bersama Persija Jakarta.

Baca Juga: Jadwal Final Piala Presiden 2022: Borneo FC Vs Arema FC Malam Ini, Siapa Angkat Trofi?

"Ya yang pasti penampilan ketiga pemain asing Persija Jakarta itu tentu saja harganya mahal," kata RD.

Laga uji coba melawan Persija Jakarta menjadi persiapan terakhir bagi RANS Nusantara FC untuk bertarung di Liga 1 2022/2023.

RANS Nusantara FC akan menghadapi laga perdana Liga 1 2022/2023 melawan PSIS Semarang di Stadion Jatidiri, Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (23/7/2022).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P