Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Turnamen pramusim Piala Presiden 2022 telah rampung digelar. Arema FC keluar sebagai juara seusai menaklukkan Borneo FC.
Pertandingan leg kedua final Piala Presiden 2022 antara Borneo FC dan Arema FC dimainkan di Stadion Segiri, Samarinda, Minggu (17/1/2022).
Bermain di depan ribuan suporter tuan rumah, tembok pertahanan Arema FC tetap kokoh.
Alhasil, laga Arema FC vs Borneo FC pun berkesesudahan dengan skor imbang 0-0.
Baca Juga: Bukan Parkir Pesawat, Inilah Tiga Kunci Sukses Arema FC Bisa Juara Piala Presiden 2022
Singo Edan, julukan Arema FC dipastikan tampil sebagai juara Piala Presiden 2022 lantaran mengantongi keunggulan agregat 1-0.
Pada leg pertama final Piala Presiden 2022 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Arema FC menang tipis 1-0 berkat gol semata wayang Abel Camara.
Berakhirnya Piala Presiden 2022 memunculkan sejumlah fakta menarik.
Berikut enam fakta menarik laga final Piala Presiden 2022:
1. Arema FC Raja Piala Presiden
Keberhasilan Arema FC mengalahkan Borneo FC semakin mempertegas dominasi mereka di ajang Piala Presiden.
Arema FC menjadi satu-satunya tim yang mampu paling banyak merengkuh gelar juara Piala Presiden.
Sejak pertama kali digelar pada tahun 2015, Singo Edan sudah menyabet tiga gelar juara.
Mereka pertama kali juara pada tahun 2017. Lalu, gelar tersebut kembali didapat pada tahun 2019, terakhir pada tahun ini.
2. Empat Pemain Rasakan Tiga Gelar Juara
Empat pemain Arema FC turut kecipratan berkah atas kesuksesan menjuarai Piala Presiden 2022.
Mereka adalah Bagas Adi Nugroho, Dedik Setiawan, Johan Alfarizi, dan Dendi Santoso.
Keempat nama ini menjadi segilintar pemain yang mampu menorehkan tinta sejara di Piala Presiden.
Keempat nama tersebut ialah Bagas Adi Nugroho, Dedik Setiawan, Johan Alfarizi, dan Dendi Santoso.
Dendi Santoso beserta tiga rekannya turut andil membawa Arema FC juara edisi 2017, 2019, dan 2022.
3. Borneo FC Ulangi Kisah Pahit di Piala Presiden 2017.
Borneo FC harus menerima pil pahit gagal juara di Piala Presiden sebanyak dua kali.
Sebelumnya, mereka juga mengalami nasib serupa saat final Piala Presiden 2017.
Menariknya, Borneo FC (dulu Pusamania Borneo FC) juga kalah dari Arema FC di partai puncak.
Bahkan, mereka takluk dari Arema FC dengan skor menyedihkan, yakni 1-5.
4. Adilson Maringa Pahlawan Arema FC
Penampilan Adilson Maringa di bawah mistar gawang Arema FC patut diacungi jempol.
Dia menjadi salah satu aktor terbesar di balik keberhasilan Arema FC juara Piala Presiden 2022.
Dari 8 pertandingan mulai dari babak penyisihan grup hingga leg kedua final Piala Presiden 2022, gawang Arema FC hanya kebobolan dua kali saja.
Adilson Maringa mencatatkan lima kali cleansheet sepanjang bergulirnya turnamen.
Tak pelak, dirinya dinobatkan sebagai pemain terbaik Piala Presiden 2022.
Baca Juga: Daftar Penghargaan Individu di Piala Presiden 2022, Didominasi Oleh Borneo FC
5. Borneo FC dan Arema FC Hanya Telan 1 Kekalahan
Borneo FC dan Arema FC bisa dikatakan tim yang memang layak mencapai babak final Piala Presiden 2022.
Pasalnya, keduanya sama-sama hanya mengalami 1 kekalahan selama mengikuti turnamen.
Borneo FC kalah sekali saat dibekuk 0-1 Arema FC di leg pertama final.
Sementara Arema FC harus mengakui PSM Makassar di laga perdana fase Grup D.
6. Milomir Seslija Gagal Back to Back Juara
Jurutaktik asal Bosnia itu sejatinya memiliki peluang besar meraih dua kali gelar juara.
Sayangnya, Milomir Seslija gagal membantu Borneo FC mengalahkan Arema FC.
Sebelumnya, Milomir Seslija merupakan pelatih yang berhasil membawa timnya menjuarai Piala Presiden ia tukangi tersebut adalah 2019 atau edisi terakhir.
Menariknya, tim tersebut adalah klub yang mengalahkannya di final, yakni Arema FC.