Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dihuni Banyak Pemain Baru, Aji Santoso Yakin Persebaya Bisa Tembus Tiga Besar Liga 1 2022-2023

By Wila Wildayanti - Senin, 18 Juli 2022 | 15:45 WIB
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso dalam jumpa pers jelang laga melawan Bali United di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Minggu (19/6/2022). (Persebaya)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso memiliki keyakinan tinggi untuk membawa Bajul Ijo tembus tiga besar Liga 1 2022-2023 meski banyak menghadapi dihuni pemain baru.

Persebaya Surabaya memang telah menjalani persiapan semaksimal mungkin untuk menghadapi Liga 1 2022-2023.

Salah satunya persiapan yang dijalani Persebaya yakni dengan menjalani uji coba.

Tim asal Kota Pahlawan itu baru saja mengakhiri laga uji coba terakhir jelang Liga 1 dengan melawan PSIM Yogyakarta di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pada Minggu (17/7/2022).

Baca Juga: Hasil Uji Coba - Sempat Dihentikan Sebentar Akibat Flare, Persebaya Taklukkan PSIM Yogyakarta

Aji Santoso mengaku sangat puas dengan penampilan anak asuhnya dalam uji coba melawan PSIM.

Menurutnya walaupun untuk tim kebanggaan Bonek tersebut banyak dihuni pemain baru, tetapi secara keseluruhan ia menilai semua pemain tampil cukup bagus.

"Meski pun ada beberapa faktor yang perlu saya behani, tetapi secara keaeluruhan dengan pemain-pemain yang baru. Saya puas dengan penampilan mereka," ujar Aji Santoso kepada awak media, Minggu (17/7/2022) malam WIB.

Dengan pemain-pemain ini, Aji Santoso bahkan cukup percaya diri untuk menghadapi Liga 1 musim ini.

Meski banyak pemain baru yang memperkuat Persebaya, mantan pelatih Persela Lamongan itu cukup yakin dengan kemampuan anak asuhnya.

Menurutnya para pemain telah menunjukkan penampilan bagus baik pemain asingnya maupun pemain lokal telah menunjukkan kualitasnya.

"Pada pertandingan uji coba ini, pemain asing dan pemain lokal tentunya sudah siap menghadapi kompetisi musim depan," kata Aji.

Baca Juga: Marselino Ferdinan Sudah Jogging, Diperkirakan Bakal Kembali ke Lapangan pada Awal Agustus 2022

Oleh karena itu, dengan skuad yang ada saat ini pelatih asal Malang itu bahkan cukup percaya diri untuk bisa mewujudkan target yang diberikan manajemen untuk tembus tiga besar di Liga 1 musim ini.

"Ya tentunya saya tetap optimistis dengan target yang diberikan manajemen," kata Aji Santoso.

"Saya, asisten pelatih, dan juga teman-teman pemain sangat optimistis menatap kompetisi musim ini, meski ini tidak akan mudah karena kami dihuni banyak pemain baru, hanya Alwi, Ridho, dan Koko Ari yang menjadi pemain inti dari skuad lama."

Aji Santoso mengaku ia tak merasa khawatir sama sekali dengan penampilan anak asuhnya sendiri.

Ia percaya para pemain akan memberikan yang terbaik selama tampil di Liga 1.

Untuk itu ia percaya diri para pemainnya bakal bisa menjaga konsistensi para pemain dan akan terus mengalami peningkatan nantinya.

Baca Juga: Setiap Tim Liga 2 yang Diundang Persebaya Jadi Lawan Tanding Selalu Promosi, Giliran PSIM?

"Tetapi yg lainnya pemain baru semua, tetapi saya tidak khawatir dengan tim saya. Saya tidak khawatir dengan tim saya, karena pemain tetap kerja keras, disiplin dan tetap fokus," tuturnya.

"Jadi tidak ada yang tidak bagus. Jadi saya yakin tim saya dan tren saya bisa naik terus."

Sementara itu, Persebaya sendiri akan menghadapi laga perdana mereka dengan melawan Persikabo 1973.

Mereka direncanakan bakal bertemu pada laga perdana di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, pada 27 Juli mendatang.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P