Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

BURSA TRANSFER - Barcelona Belum Mau Berhenti: Usai Daratkan Lewandowski, Joan Laporta Ungkap Pemain Selanjutnya yang akan Dibeli

By Ivan Rahardianto - Selasa, 19 Juli 2022 | 16:15 WIB
Usai berhasil datangkan Robert Lewandowski, Presiden Barcelona, Joan Laporta, punya prioritas baru di jendela transfer musim panas 2022. (TWITTER.COM/MUNDODEPORTIVO)

BOLASPORT.COM - Setelah berhasil mendatangkan Robert Lewandowski, presiden Barcelona, Joan Laporta, mempunyai prioritas baru di bursa transfer musim panas 2022.

Di jendela transfer musim panas 2022, Barcelona sudah mendapatkan empat pemain bintang.

Keempat pemain itu adalah Franck Kessie, Andreas Christensen, Raphinha, dan Robert Lewandowski.

Untuk Kessie dan Christensen, mereka didatangkan oleh Barcelona secara gratis.

Raphinha didaratkan dari Leeds United dengan mahar sebesar 55 juta euro atau setara Rp831 miliar.

Adapun Lewandowski datang dari Bayern Muenchen dengan biaya sebesar 45 juta euro atau setara Rp680 miliar.

Khusus untuk Lewandowski, keberhasilan mendatangkan eks pemain Borussia Dortmound itu tidak sia-sia.

Pasalnya, sudah sejak lama Barcelona mengejar Lewandowski, dengan Bayern Muenchen terus menolak proposal yang diajukan Barcelona.

Baca Juga: BURSA TRANSFER - Tak Puas Cuma Dapat 1, Barcelona Siap Angkut 2 Pemain Chelsea Lagi

Kini, setelah berhasil mendapatkan Lewandowski, presiden Barcelona, Joan Laporta, mengucapkan syukur atas kesuksesan timnya menggaet penyerang berusia 33 tahun itu.

Sebabnya, dalam memburu tanda tangan Lewandowski, Barcelona harus bersaing ketat dengan Paris Saint-Germain dan Chelsea.

Namun, Lewandowski akhirnya memilih Barcelona dan membuat Laporta mengucapkan terima kasih kepada pemain asal Polandia tersebut.

"Kami bersaing dengan PSG dan Chelsea untuk mendapatkan Lewandowski," kata Joan Laporta, dinukil BolaSport.com dari akun Twitter Fabrizio Romano.

"Dia ingin datang kepada kami, kami harus berterima kasih padanya karena dia mendapat lebih sedikit uang dari kami," ucap Laporta.

Di sisi lain, usai berhasil mendapatkan Lewandowski, Laporta mengalihkan fokus dan punya prioritas baru.

Prioritas baru Laporta adalah membeli bek baru lagi untuk memperkuat sektor pertahanan.

Baca Juga: Belum Main, Efek Kedatangan Lewandowski Langsung Terasa di Barcelona

"Setelah kesepakatan dengan Lewandowski, kami sekarang mencari penguatan sektor pertahanan," tutur Laporta melanjutkan.

Keinginan Laporta itu tak bisa dilepaskan dari rapuhnya pertahanan Barcelona dalam beberapa musim terkahir.

Di Liga Spanyol saja, Barcelona selalu kebobolan 38 gol di Liga Spanyol 2019-2020, 2020-2021, dan 2021-2022.

Sementara di Liga Champions, Barcelona beberapa kali jadi bulan-bulanan.

Salah satu yang diingat adalah kekalahan Barcelona dari Bayern Muenchen dengan skor 2-8.

Saat itu, pada tanggal 14 Agustus 2020 di pertandingan babak perempat final Liga Champions 2019-2020, Barcelona sudah kebobolan empat gol di babak pertama dan hanya mampu membalas satu gol.

Di babak kedua, Barcelona kembali kebobolan empat gol dan juga hanya mampu membalas satu gol.

Dengan demikian, catatan yang kurang baik di sisi pertahanan itu, membuat Laporta ingin memperkuat sektor defensif Barcelona.

Baca Juga: BURSA TRANSFER - Robert Lewandowski ke Barcelona, Real Madrid Tetap Santai

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P