Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong mengungkapkan jika skuadnya memiliki dua masalah utama.
Hal ini disampaikan oleh Shin Tae-yong tepat dihadapan PSSI.
Tepatnya yakni dalam rapat yang terlaksana di Kantor PT Liga Indonesia Baru (LIB), Sudirman, Jakarta Pusat, pada Rabu (20/7/2022).
Pada kesempatan tersebut, Shin Tae-yong menjelaskan beberapa kekurangan timnas U-19 Indonesia.
Pertama yakni terkait postur tubuh.
Menurut Shin Tae-yong, para pemain timnas U-19 Indonesia memiliki skill bagus.
Tetapi postur tubuh pemain kurang tinggi.
Hal ini menjadi krusial karena timnas U-19 Indonesia disiapkan untuk Piala Dunia U-20 2023 yang mana tentu akan menghadapi tim-tim yang memiliki pemain berpostur tinggi.