Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Guna memperkuat skuad dalam menghadapi Liga 3 musim 2022, Serpong City FC mendatangkan tiga pemain baru.
Firli Apriansyah, Aldino Hardianto dan Busari yang akan mengisi kuota pemain senior dari SCFC musim depan.
“Alasan bergabung dengan Serpong City karena tim ini memiliki target yang tinggi yah, mereka ingin promosi musim depan."
"Saya termotivasi dengan apa yang diharapkan oleh manajemen,” kata pemain baru SCFC, Busari, pada Kamis, 21 Juli 2022.
Senada dengan Busari, Aldino juga memiliki alasan yang serupa mengapa dirinya memilih Serpong City.
“Kalau musim lalu hampir promosi, tahun ini saya memasang target untuk bisa promosi,” ucap striker asal Medan tersebut.
“Untuk target gol saya gak ada yah, karena menurut saya yang terpenting itu Serpong City bisa promosi bukan target pribadi yang saya kejar."
"Tapi saya tetap akan kasih yang terbaik untuk membantu tim,” terang Aldino.
Baca Juga: Persita Tangerang Resmi Launching Tim dan Jersey, Target Tembus 7 Besar di Liga 1
Sementara itu menurut Firli, ia memiliki tantangan tersendiri bergabung bersama klub Liga 3.
Banyaknya pemain muda, membuat mantan bek Borneo FC itu juga harus ikut membimbing para juniornya di SCFC.
“Tentu harus memberikan masukan, mereka masih muda."
"Terkadang saat muda itu mereka hanya berfikir untuk memakai kekuatan fisik saat main."
Baca Juga: Indonesia Gabung EAFF Tak Seindah Bayangan: Beda Kelas, Garuda Hadapi Alur Rumit Tantang Macan Asia
"Tapi sepak bola bukan hanya fisik, ada aspek lain seperti mental dan taktikal, yang juga sama pentingnya,” kata Firli.
Kehadiran ketiganya tentu menjadi angin segar bagi pasukan Serpong City dalam menghadapi musim depan.
Ketiganya akan memiliki peran sentral bukan hanya di lapangan tetapi juga untuk membimbing para juniornya.
“Semoga mereka bertiga bisa memberikan kontribusi yang baik untuk tim dan merealisasikan target dari manajemen untuk bisa promosi ke Liga 2,” tutup CEO Serpong City, Jerry Nugroho.