Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

UFC 280 - Girangnya Jadi Kuda Hitam, Charles Oliveira Sesumbar Bisa Bikin Pendukungnya Makin Kaya

By Fauzi Handoko Arif - Kamis, 21 Juli 2022 | 20:00 WIB
Petarung MMA, Charles Oliveira, merayakan kemenangan atas Justin Gaethje pada laga perebutan gelar divisi kelas ringan pada UFC 274 di Footprint Center, Phoenix, Amerika Serikat, 7 Mei 2022. Oliveira sendiri tidak menjadi juara walau menang karena gagal mencapai batas berat badan. (CHRISTIAN PETERSEN/AFP)

BOLASPORT.COM - Situasi berbeda dialami Charles Oliveira ketika menjumpai Islam Makhachev pada UFC 280 yang dijadwalkan pada 22 Oktober 2022 mendatang di Abu Dhabi.

Menurut laporan Betonline_ag, Islam Makhachev menjadi favorite dengan perhitungan -255, sedangkan Charles Oliveira dianggap underdog dengan +215.

Tentu sebuah keajaiban Islam Makhachev (22-1) menjadi unggulan dalam pertarungan melawan Charles Oliveira (33-8-1NC).

Mengingat petarung Rusia itu memiliki 10 kemenangan beruntun. Sedangkan Oliveira lebih banyak 11 kali.

 

Tidak diunggulkan dalam ajang UFC 280, Oliveira tak mempermasalahkan.

Petarung Brasil itu justru bahagia. Sebab apabila menang bisa menghasilkan banyak uang bagi para yang menjagokannya.

"Saya sangat senang menjadi underdog dalam pertarungan ini, sehingga semua orang menghasilkan banyak uang," tutur Oliveira, sebagaimana dikutip BolaSport.com dari MMA Fighting.

"Itulah kenyataannya. Saya sedih ketika saya bukan underdog, sehingga orang-orang tidak menghasilkan uang," katanya lagi.

Baca Juga: UFC 280 - Charles Oliveira Tak Takut Adu Grappling Lawan Islam Makhachev