Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Persis Solo tentu tak puas usai naik kasta ke Liga 1 setelah menunggu 14 tahun. Manajemen baru ingin naik ke level yang lebih tinggi mulai musim depan.
Setelah diambil alih oleh putra Presiden RI, Kaesang Pangarep, pada 2021, harapan fans setia Persis Solo seketika membuncah ke langit tertinggi.
Persis Solo mengalami pemugaran besar-besaran di bawah manajemen baru, mulai dari sisi organisasi hingga perekrutan pemain.
Sejak awal, manajemen baru Persis Solo telah memasang target tinggi untuk tampil di Liga 1 secara konsisten dan keluar sebagai juara suatu saat nanti.
Sebagai informasi, terakhir kali Persis Solo jadi juara di kompetisi tertinggi di Indonesia terjadi di Kompetisi Perserikatan 1943 atau dua tahun sebelum Indonesia memproklamirkan kemerdekaan.
Kesungguhan niat itu ditunjukkan dengan merekrut sejumlah pemain bintang di Liga Indonesia sejak tampil di Liga 2 musim lalu.
Hasilnya, Persis Solo melenggang mulus sebagai juara Liga 2 tanpa halangan berarti.
Manajemen Persis Solo benar-benar mematangkan target tersebut dengan memperbaiki skuad untuk siap tempur di Liga 1 musim 2022-2023.
Pertama-tama, Persis Solo mempermanenkan pelatih peraih gelar terbanyak sepanjang sejarah era Liga Indonesia, Jacksen F Tiago.