Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Syamsir Alam Klarifikasi soal Aksi Teriaki Wasit dari Bench RANS Nusantara FC Saat Lawan PSIS

By Bagas Reza Murti - Minggu, 24 Juli 2022 | 05:30 WIB
Syamsir Alam dalam laga PSIS Semarang Vs RANS Nusantara FC dalam laga perdana Liga 1 2022-2023, di Stadion Jatidiri, Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (23/7/2022). (BAGAS REZA MURTI/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Syamsir Alam buka suara soal aksinya yang sempat meneriaki wasit dalam laga PSIS Semarang Vs RANS Nusantara FC dalam laga perdana Liga 1 2022-2023, di Stadion Jatidiri, Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (23/7/2022).

RANS Nusantara FC bermain imbang 1-1 dalam pekan pertama Liga 1 2022-2023, di Stadion Jatidiri, Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (23/7/2022).

Gol PSIS Semarang diciptakan oleh Taisei Marukawa (menit ke-75') melalui sepakan penalti.

Sementara gol balasan RANS Nusantara FC dicetak Makan Konate (84').

Protes keras dilayangkan RANS Nusantara FC saat PSIS Semarang mendapatkan penalti pada menit ke-75.

Baca Juga: Klasemen Liga 1 2022/2023 - Madura United Kokoh di Puncak Setelah Pesta Gol

Proses penalti yang diperoleh PSIS Semarang cukup kontroversial.

Hal ini lantaran wasit yang memimpin pertandingan, Yeni Krisdianto sebelumnya menandakan tidak memberikan penalti.

Namun keputusannya berubah dan memberi penalti kepada PSIS Semarang.