Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Borneo FC Vs Arema FC: Singo Edan Yakin Atasi Pesut Etam Lagi

By Ibnu Shiddiq NF - Minggu, 24 Juli 2022 | 14:30 WIB
Suasana pertandingan final leg pertama Piala Presiden 2022 antara Arema FC melawan Borneo FC di Stadion Kanjuruhan, Malang, Kamis (14/7/2022). (PIALAPRESIDEN.ID)

BOLASPORT.COM - Arema FC menatap antusias laga perdana Liga 1 2022/2023 berhadapan dengan Borneo FC.

Ini menjadi ketiga kali bagi Arema FC bertemu Borneo FC setelah sebelumnya bentrok dalam dua leg final Piala Presiden 2022.

Pada leg pertama yang berlangsung di Stadion Kanjuruhan Malang, Arema FC menang tipis 1-0.

Arema FC kemudian mampu menahan imbang 0-0 Borneo FC di kandang mereka sekaligus memastikan gelar juara Piala Presiden 2022.

Baca Juga: PSSI Jangan Terburu-buru Mencari Pemain Keturunan untuk Timnas U-20 Indonesia

Tujuh hari berselang, Arema FC kembali bertolak ke Stadion Segiri, Samarinda untuk partai pembuka Liga 1 2022, Minggu (24/7).

Pertandingan ini diprediksi tidak mudah bagi Dendi Santoso dkk.

Sebab, Borneo FC pastinya bakal berjuang habis-habisan untuk membalas kegagalan mengangkat trofi juara Piala Presiden di hadapan suporter mereka.

Walau demikian, pelatih Arema FC Eduardo Almeida nampaknya tidak terlalu mempedulikan persiapan lawan.

Juru taktik asal Portugal itu lebih memilih fokus memaksimalkan pasukannya.