Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Menurut pelatih Manchester City, Pep Guardiola, Erling Haaland masih membutuhkan waktu meski sukses mencetak gol debut.
Penyerang baru Manchester City, Erling Haaland, menjalani debutnya pada laga pramusim Liga Inggris 2022-2023.
Duel antara Bayern Muenchen dan Manchester City di Lambeu Field, Wisconsin, Minggu (24/7/2022) pagi WIB, menjadi penanda debut Erling Haaland.
Erling Haaland memang hanya tampil selama 40 menit alias satu babak pada laga melawan Bayern Muenchen.
Namun, penyerang asal Norwegia tersebut langsung mencuri perhatian.
Pasalnya, Haaland sukses menorehkan gol debut bersama Manchester City dalam laga bertajuk Audi Football Summit tersebut.
Gol perdana dari Haaland terjadi pada menit ke-12.
Baca Juga: Debut Mengecewakan Robert Lewandowski di Barcelona, Main Setengah Babak dan Gagal Cetak Gol
Berawal dari umpan Kevin De Bruyne dari luar kotak penalti, Jack Grealish yang berada di dalam area terlarang mencoba melakukan akselerasi.
Grealish kemudian mengirim umpan silang mendatar dari jarak dekat dengan dua pemain belakang Bayern mencoba menghalau.
Namun, bola terlampau cepat dan berhasil disambar oleh Haaland.
Haaland mencocor bola dengan tekel kaki kanannya dan membuat bola menembus jala gawang Bayern yang dijaga oleh Manuel Neuer.
Gol tersebut menjadi satu-satunya gol yang tercipta dalam laga yang berlangsung di Lambeu Field, Wisconsin, Amerika Serikat.
Selepas pertandingan, pelatih Man City, Pep Guardioa, turut mengomentari penampilan dari anak asuh barunya tersebut.
Menurut Pep Guardiola, Haaland masih membutuhkan waktu.
Baginya, penyerang berusia 22 tahun tersebut bakal menjadi ancaman nyata di depan gawang lawan jika mendapat lebih banyak sesi latihan demi menemukan ritme terbaiknya.
"Dia mencetak gol yang penting, jenis gol seperti ini di depan kiper, dia selalu ada di sana," kata Pep, dikutip BolaSport.com dari laman resmi Man City.
“Menit pertama, dia membutuhkan lebih banyak ritme dan waktu, tetapi dia sudah memiliki 45 menit yang bagus untuknya."
“Kita akan melihat bagaimana dia bereaksi terhadap gangguan yang dia alami di minggu-minggu sebelumnya.
"Setelah kami kembali, kami memiliki minggu yang panjang untuk mempersiapkan setiap pertandingan akhir pekan."
"Dalam dua atau tiga minggu itu kami akan mendapatkan bentuk terbaik," ujar Guardiola menambahkan.